Kategori: News

BIOSKOP PONOROGO : AADC 2 dan Captain America: Civil War Rajai Cinemaxx Ponorogo

Bioskop Ponorogo, dua film yaitu AADC 2 dan Captain America : Civil War bersaing di Cinemaxx Ponorogo.

Madiunpos.com, PONOROGO - Dua film yang saat ini tayang di gedung bioskop Cinemaxx Ponorogo, yaitu Captain America: Civil War dan Ada Apa Dengan Cinta 2 saling bersaing menarik simpati penonton.

Seperti diketahui Captain America: Civil War mulai ditayangkan di Cinemaxx pada Rabu (27/4/2016) dan AADC 2 mulai ditayangkan di Cinemaxz pada Kamis (28/4/2016).

Saat ini dua film tersebut masih menjuarai penayangan di Cinemaxx Ponorogo. Tiga layar di gedung bioskop pun sepekan terakhir hanya menayangkan dua film itu.

Cinema Manager Cinemaxx Ponorogo, Septian Chandra, mengatakan sejak dua film itu ditayangkan, tiga layar yang ada di Cinemaxx menayangkan dua film itu.

Saat ini, penonton dua film itu sama banyaknya. Namun, dia tidak menyebutkan angka pasti berapa jumlah penonton di dua film tersebut.

"Kedua film itu saling berkejaran dalam mendapatkan penonton. Saat ini, jumlah penonton kedua film itu hampir seimbang yaitu 50% dan 50%," jelas dia kepada Madiunpos.com, Selasa (3/5/2016).

Septian menyampaikan untuk penonton film AADC 2 di seluruh Indonesia hingga Senin (2/5/2016) mencapai 1 juta orang. Sedangkan untuk penonton film Captain America: Civil War, dia belum tahu pasti data penonton secara nasional.

"Dua film ini akan diputar hingga waktu yang belum ditentukan, yang jelas kedua film ini masih mendapatkan perhatian dari masyarakat," ujar dia.

Sementara itu, jadwal film di bioskop Cinemaxx pada Selasa (3/5/2016), untuk film Capten America:  Civil War yaitu pada pukul 11.00 WIB, 12.30 WIB, 14.00 WIB, 15.30 WIB, 17.00 WIB, 18.30 WIB, 20.00 WIB, dan 21.30 WIB.

Untuk jadwal film Ada Apa Dengan Cinta 2 mulai pukul 11.30 WIB, 14.00 WIB, 16.30 WIB, 19.00 WIB, dan 21.30 WIB.

Sedangkan harga tiket masuk Rp25.000/orang untuk film 3D dan Rp20.000/orang untuk film 2D.

Seorang penonton film AADC 2 di Cinemaxx Ponorogo, Pramita Kusumaningrum, mengatakan film AADC 2 cukup membuat kerinduan terhadap Rangga dan Cinta yang merupakan tokoh utama di film itu terbayar. "Penontonnya cukup banyak, tetapi tidak berdesak-desakan," ujar dia.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Tegaskan Komitmen Anti Fraud, Pegadaian Terus Perkuat Kepatuhan dan Transparansi Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian menegaskan keseriusannya dalam memberantas praktik fraud di seluruh lini bisnis. Komitmen anti fraud… Read More

12 jam ago

Tring! Tembus 1 Juta Pengguna, Pegadaian Apresiasi Nasabah dan Komitmen Percepat Transformasi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian raih pencapaian monumental dalam transformasi digitalnya. Super Apps, Tring! by… Read More

2 hari ago

Tring! Permudah Akses Investasi Emas: Registrasi Cepat, Buka Akun dalam Hitungan Menit

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian meluncurkan apps terbarunya, Tring!. Dirancang dengan fokus pada kecepatan dan… Read More

3 hari ago

Kinerja Kinclong, Pegadaian Meraih Best Brand Popularity 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Di tengah pencapaian kinerja yang berkilau, PT Pegadaian mendapat apresiasi sebagai perusahaan… Read More

4 hari ago

Integrasikan Pengalaman Pelanggan dan Karyawan, PT Pegadaian Raih Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali meraih penghargaan bergengsi “Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025”. Penghargaan… Read More

4 hari ago

Rayakan HUT ke-2, Norma Aesthetic Clinic Madiun Tawarkan Diskon hingga 90 Persen

Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.