Kategori: News

CATATAN 2017 : 98 Orang Meregang Nyawa Akibat Lakalantas Ngawi

Catatan 2017 menginformasikan tentang kecelakaan lalu lintas selama setahun lalu.

Madiunpos.com, NGAWI -- Jumlah kasus kecelakaan yang terjadi di wilayah hukum Polres Ngawi selama tahun 2017 dinilai masih cukup tinggi yakni mencapai 744 kejadian.

"Dari 744 kejadian kecelakaan tersebut, terdapat korban meninggal dunia sebanyak 98 orang, korban luka berat 91 orang, luka ringan 961 orang, dan kerugian material mencapai Rp1,193 miliar," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Ngawi AKP Rukimin kepada wartawan di Ngawi, Rabu (3/1/2018).

Dia menambahkan jumlah 744 kecelakaan tersebut meningkat dibandingkan tahun 2016 yang mencapai 737 kasus kecelakaan.

Pada tahun 2016, jumlah korban meninggal dunia mencapai 132 orang, luka berat sebanyak 40 orang, luka ringan 954 orang, dan kerugian material sebesar Rp1,170 miliar.

Sedangkan untuk jumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan menurun sedikit. Jika pada tahun 2016 jumlah kendaraan yang terlibat sebanyak 1.416 unit, pada tahun 2017 mencapai 1.398 unit.

Rukimin menjelaskan tingginya angka kecelakaan di wilayah Ngawi menjadi perhatian serius polres setempat. Sesuai hasil analisis dan evaluasi, kecelakaan yang terjadi di Ngawi disebabkan karena banyak faktor. Di antaranya yang paling dominan adalah karena faktor manusia dan prasarana jalan.

Kepolisian menilai sebagai daerah yang memiliki rentang jalan lurus terpanjang nomor dua di Jawa Timur, kondisi ruas jalan di Kabupaten Ngawi sangat buruk.

Sesuai aturan yang berlaku, tanggung jawab terhadap kecelakaan lalu lintas tidak hanya kepada pengemudi yang menyebabkan kecelakaan, tetapi juga ada tanggung jawab dari pihak penyelenggara jalan apabila kecelakaan disebabkan karena kondisi jalan yang tidak laik.

Untuk itu, Polres Ngawi akan intesif melakukan berbagai upaya guna menekan angka terjadinya kecelakaan di wilayah hukumnya. Di antaranya dengan melakukan perbaikan di sejumlah titik rawan kecelakaan dan berkoordinasi dengan pihak penyelenggara jalan.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Perkuat Pemberdayaan Pandai Besi Binongko, Pegadaian dan Universitas Halu Oleo Jalin Kerja Sama

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian bersama Universitas Halu Oleo melaksanakan program pemberdayaan masyarakat pandai besi di Pulau Binongko,… Read More

18 jam ago

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

2 hari ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

3 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

1 minggu ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.