HARGA SAPI : Harga Sapi di Bojonegoro Turun Rp 1 Juta/ekor, Ini Sebabnya

HARGA SAPI : Harga Sapi di Bojonegoro Turun Rp 1 Juta/ekor, Ini Sebabnya Ilustrasi (Tika Sekar Arum/JIBI/Solopos)

    Harga sapi di Bojonegoro turun.

    Madiunpos.com, BOJONEGORO - Harga sapi di Bojonegoro, Jawa Timur, rata-rata turun sekitar Rp1 juta per ekor. Hal itu disebabkan tidak banyak pedagang luar daerah yang melakukan pembelian sapi dalam sebulan terakhir.

    "Banyak pedagang dari daerah Jawa Tengah, juga Magetan, yang tidak melakukan pembelian sapi, di pasar hewan Bojonegoro," kata pedagang di Pasar Hewan Banjarjo, di Bojonegoro Munakip, Kamis (24/3/2016).

    Padahal, lanjut dia, Pasar Hewan Banjarjo, di Kecamatan Kota, selalu dipenuhi pedagang dari berbagai daerah di Jawa Tengah, juga Magetan, yang melakukan pembelian sapi.

    "Masyarakat yang biasanya membeli sapi untuk diternak sendiri juga sepi, sebab takut dengan musim banjir," jelas dia, dibenarkan pedagang sapi lainnya asal Tuban Jayin dan Edy.

    Edy menambahkan harga sapi di pasar hewan dan peternak akan turun kalau pembeli sapi sepi. "Kalau pembeli sapi ramai lagi, biasanya harga sapi juga akan ikut naik," ungkap dia.

    Pedagang daging sapi di Pasar Kota, Bojonegoro Darsum, menyatakan lebih suka membeli sapi di peternak, karena harganya lebih rendah sekitar Rp500.000 per ekor, dibandingkan harga di pasar hewan.

    Namun, katanya, harga karkas daging sapi tidak ada perubahan tetap Rp88.000 per kilogram, dalam beberapa bulan terakhir. "Pembeli sapi rata-rata tidak suka membeli dengan cara karkas," ucapnya.

    Petugas Rumah Potong Hewan (RPH) Dinas Peternakan dan Perikanan Bojonegoro Yuyun Ariyani membenarkan adanya penurunan harga sapi di Pasar Hewan Banjarjo.

    "Penurunan harga sapi di pasar hewan yang saya terima, juga berdasarkan informasi dari sejumlah pedagang," ucap dia, yang sedang bertugas di Pasar Hewan Banjarjo, di Kecamatan Kota itu.

    Dia menjelaskan Dinas Peternakan dan Perikanan mulai melakukan pendataan jumlah pedagang yang memasarkan sapi di Pasar Hewan Banjarjo, pekan lalu. Pendataan dilakukan untuk melakukan pemantauan asal usul sapi yang dipasarkan di pasar hewan.

    "Hasil pendataan mencatat ada 173 pedagang sapi, yang kebanyakan pedagang asal Tuban Bojonegoro, dengan jumlah sapi yang dipasarkan di pasar hewan sekitar 600 ekor," kata dia.



    Editor : Rohmah Ermawati

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.