Kategori: News

HELLO PACITAN : Sejumlah Komunitas di Ponorogo Akan Ramaikan di Pantai Pancer Door

Hello Pacitan akan diramaikan dengan berbagai kreasi dari komunitas media sosial di Ponorogo.

Madiunpos.com, PONOROGO — Sejumlah komunitas Facebook Ponorogo akan memamerkan berbagai objek wisata, budaya, dan kuliner khas Ponorogo di ajang Hello Pacitan di Pantai Pancer Door Pacitan pada tanggal 18-20 Agustus 2016.

Saat ini sejumlah admin grup maupun komunitas Facebook di Ponorogo tengah disibukkan dengan persiapan promosi wisata dan produk Ponorogo yang akan diikutkan di event internasional tersebut.

Dikutip Madiunpos.com dari Komunitas Facebook Semua Tentang Ponorogo, Senin (15/8/2016), dalam acara Hello Pacitan, komunitas Facebook di Ponorogo diberi kesempatan untuk menampilakn berbagai produk maupun potensi wisata yang ada di Kota Reog. Gabungan komunitas media sosial di Pponorogo akan mengusung tema Ponorogo Kota Kecil Sejuta Cerita dalam memperkenalkan potensi wisata, budaya, hingga kuliner di ajang internasional itu.

Salah satu perwakilan Gabungan Medsos Ponorogo, Hamka, mengatakan akan memperkenalkan objek wisata Telaga Ngebel hingga Air Terjun Sunggah Ngrayun. Sedangkan untuk produk budaya akan menampilkan reog. Produk kreatif yang akan ditampilkan antara lain kaos, aksesoris, hingga suvenir.  Sedangkan untuk kuliner akan menyuguhkan kopi cangkir dan sego pecel Ponorogo.

“Kita akan perkenalkan wisata Telaga Ngebel hingga air Terjun Sunggah Ngrayun, untuk budaya kita akan pamerkan beragam kerajinan terkait seni reyog daheri kaos, aksesoris hingga souvenir. Bagi sedulur semua yang berada di Pacitan silahkan berkunjung ke stand kami, insya allah nanti akan kami tampilkan suasana khas Ponorogo, pokoke kopi cangkir karo sego pecel ora ketinggalan,” kata dia.

Anggota Panitia Hello Pacitan 2016 Flaming of the Sea, Khoirul Amin, mengatakan panitia memang mengundang sejumlah komunitas di beberapa daerah untuk ikut meramaikan gelaran internasional tersebut. Diharapkan komunitas yang ikut serta untuk meramaikan Hello Pacitan bisa membawa produk maupun keratifitas untuk mengangkat daerahnya masing-masing.

“Kami mengundang berbagai komunitas, seperti komunitas Facebook, komunitas motor, komunitas mobil, dan lainnya. Ini supaya mereka juga bisa menunjukkan kepada pengunjung mengenai kreatifitas mereka. Selain itu, juga untuk meramaikan Hello Pacitan,” terang dia.

Ahmad Mufid Aryono

Dipublikasikan oleh
Ahmad Mufid Aryono

Berita Terkini

Perkuat Pemberdayaan Pandai Besi Binongko, Pegadaian dan Universitas Halu Oleo Jalin Kerja Sama

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian bersama Universitas Halu Oleo melaksanakan program pemberdayaan masyarakat pandai besi di Pulau Binongko,… Read More

9 jam ago

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

1 hari ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

3 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

1 minggu ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.