Kategori: News

HUT RI : Peringati Hari Kemerdekaan, Pelajar SD di Pacitan Memungut Sampah di Pantai Pancer Door

HUT RI, siswa-siswi SD Alam Pacitan mengisi hari kemerdekaan dengan memunguti sampah di Pantai Pancer Door.

Madiunpos.com, PACITAN—Ada berbagai kegiatan positif yang bisa dilakukan untuk mengisi hari kemerdekaan RI ke-71, salah satunya bersih-bersih pantai yang dilakukan oleh siswa SD Alam Pacitan di Pantai Pancer Door, Rabu (17/8/2016),

Sedikitnya 30 siswa dari SD Alam Pacitan mengikuti kegiatan postif dengan membersihkan Pantai Pancer Door dari sampah plastik. Mereka mengenakan pakaian adat Jawa dan terlihat antusias saat memunguti sampah yang ada di bibir pantai.

Sepanjang bibir Pantai Pancer Door, terlihat berbagai sampah tercecer, seperti sampah plastik, batang pohon, dan sampah lainnya. Sampah tersebut membuat pasir indah yang ada di pantai itu menjadi kotor dan terlihat kumuh.

Siswa-siswi SD Alam Pacitan pun mulai bergerilya menyusuri bibir pantai untuk memungut sampah tersebut. setelah memungut sampah itu, mereka kemudian menaruhnya di kantong plastik yang dibawa guru. Satu per satu sampah plastik dimasukkan ke kantong plastik.

Siswa-siswi SD Alam Pacitan itu membersihkan Pantai Pancer Door setelah mengikuti kegiatan upacara bendera Hari Kemerdekaan RI ke-71 bersama komunitas nelayan dan surfing di pantai setempat. Mereka dengan hikmat mengikuti upacara bendera itu.

Guru SD Alam Pacitan, Dewi Dianawati, mengatakan ada 30 siswa-siswi kelas 4, 5, dan 6 dari SD Alam Pacitan yang mengikuti kegiatan ini. Mereka diajak untuk membersihkan pantai dengan tujuan supaya lebih bisa menghargai alam dan mencintai keindahan alam.

“Selain itu, kami mengikuti kegiatan ini juga untuk mencari suasana peringatan hari kemerdekaan yang berbeda yaitu bersama nelayan dan peselancar mengibarkan bendera di tengah laut,” kata dia kepada Madiunpos.com.

Dewi menuturkan pada peringatan Hari Kemerdekaan ke-71 inidiharpakan masyarakat lebih bisa mengharga dan menjaga kelestarian alam. Salah satunya dengan tidak membuang sampah  di semabarang tempat.

Menurut dia, kesadaran wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pancer Door terhadap kebersihan lingkungan perlu ditingkatkan. Hal ini karena masih banyak ditemukan sampah yang tercecer di bibir pantai.

Ahmad Mufid Aryono

Dipublikasikan oleh
Ahmad Mufid Aryono

Berita Terkini

Integrasikan Pengalaman Pelanggan dan Karyawan, PT Pegadaian Raih Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali meraih penghargaan bergengsi “Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025”. Penghargaan… Read More

14 jam ago

Rayakan HUT ke-2, Norma Aesthetic Clinic Madiun Tawarkan Diskon hingga 90 Persen

Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More

4 hari ago

Perkuat Integritas dan Inovasi Hukum, Divisi Legal PT Pegadaian Raih Penghargaan Indonesia’s In-House Counsel Awards 2025

Madiunpos.com, NUSA DUA-PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang tata kelola dan hukum, dengan… Read More

6 hari ago

Pegadaian Luncurkan Super Apps Tring!, Integrasikan Ekosistem Emas dan Keuangan Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More

7 hari ago

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.