Jangan Tidur Lur, Akan Ada Hujan Meteor Lyrid Malam Ini

LAPAN menyebutkan hujan meteor Lyrid akan terjadi malam ini.

Jangan Tidur Lur, Akan Ada Hujan Meteor Lyrid Malam Ini Ilustrasi-Hujan meteor Lyrid. (detik.com/iStock)

    Madiunpos.com, JAKARTA -- Akan ada fenomena alam menarik malam ini. Hujan meteor Lyrid akan menghiasi langit malam nanti. Ini merupakan kejadian alam kali kedua di bulan ini setelah sebelumnya ada fenomena supermoon pada 8 April 2020 lalu.

    Seperti dikutip madiunpos.com dari detik.com, hujan meteor Lyrid berlangsung setiap tahun mulai tanggal 16-25 April. Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menyebutkan puncak hujan meteor Lyrids pada 22-23 April 2020.

    Lyrid diketahui berasal dari partikel debu yang ditinggalkan komet C/1861 G1 (Thatcher) yang ditemukan pada 1861 silam.

    Setelah Ningsih Tinampi, Giliran Seniman Surabaya Klaim Temukan Obat Corona

    Dalam akun Instagramnya, LAPAN menjelaskan Lyrid adalah meteor biasa yang dapat menghasilkan sekitar 20 meteor per jamnya saat puncak. Meski terbilang hujan meteor biasa, tentu ini bisa menjadi hiburan yang memanjakan mata di malam hari untuk kalian di tengah pandemi virus Corona.

    "Puncak tahun ini terjadi pada malam hari tanggal 22 April dan pagi dini hari tanggal 23 April. Meteor ini dapat menghasilkan jejak debu cerah yang bertahan selama beberapa detik," tulis LAPAN.

    Lembaga Pemerintah Non Kementerian ini juga mengungkapkan bahwa bulan baru tanggal 23 April akan memberikan kondisi optimal untuk berburu hujan meteor Lyrid.

    Mau #dirumahaja Tapi Skill Bertambah? Coba Kursus Online Gratis Ini

    Adapun waktu terbaik untuk pengamatan mulai tengah malam sampai fajar. Tampilan terbaik akan berasal dari lokasi yang gelap setelah tengah malam.

    "Radiant hujan meteor ini adalah konstelasi Lyra, tetapi dapat muncul di mana saja di langit," pungkas LAPAN.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.