LEBARAN 2016 : Keluarga Warga Binaan Rutan Pacitan Diperbolehkan Menjenguk Selama Lebaran

LEBARAN 2016 : Keluarga Warga Binaan Rutan Pacitan Diperbolehkan Menjenguk Selama Lebaran Sejumlah warga binaan Rutan Kelas II Pacitan saat beraktivitas di dalam Rutan setempat, Kamis (23/6/2016). (Abdul Jalil/JIBI/Madiunpos.com)

    Rutan Pacitan, keluarga warga binaan di Rutan Pacitan diperbolehkan menjenguk pada saat Lebaran.

    Madiunpos.com, PACITAN — Keluarga dari 88 penghuni rumah tahanan (Rutan) Kelas II Pacitan diberi kebebasan untuk menjenguk saudara mereka baik yang telah berstatus sebagai narapidana maupun yang masih tahanan di Rutan setempat pada saat Lebaran. Jam jenguk mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.

    Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Kelas II Pacitan, Nurkholis, mengatakan sudah menjadi tradisi pada saat Lebaran biasanya keluarga dari penghuni Rutan akan mendapat kunjungan dari keluarga mereka. Untuk itu, pihak Rutan pun memberikan fasilitas kepada keluarga yang ingin mengunjungi anggota keluarga mereka di saat Idul Fitri.

    Dia mengatakan waktu jenguk bisa dilakukan mulai hari Lebaran hingga seterusnya, tetapi pada saat hari Lebaran dan H+1 Lebaran ada waktu tambahan untuk menjenguk. Pada dua hari itu, keluarga bisa menjenguk mulai pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB, padahal pada hari biasa jam jenguk dibatasi hingga pukul 13.00 WIB.

    Sedangkan untuk waktu jenguk sendiri setiap warga binaan diberi 20 menit. Waktu jenguk dibatasi karena biasanya yang menjenguk pada saat Lebaran sangat banyak, sehingga perlu bergantian.

    “Ya karena pada saat Lebaran kan memang momen yang ditunggu banyak orang untuk saling bersilaturrahmi, begitu juga warga binaan, mereka juga ingin dikunjungi keluarganya. Untuk itu, karena saking banyaknya orang yang akan berkunjung, wkatu jenguk dibatasi,” jelas dia saat dihubungi Madiunpos.com, Minggu (3/7/2016).

    Nurkholis mengatakan untuk anggota keluarga atau teman yang menjenguk warga binaan diperbolehkan membawa makanan dan minuman. Namun, pengunjung dilarang memberikan senjata tajam, handphone, dan tidak terkecuali narkotika kepada warga binaan.

    “Sebelum masuk untuk menemui keluarga mereka, petugas selalu memeriksa barang bawaan keluarga yang menjenguk,” ujar dia.

    Salah seorang warga binaan Rutan Kelas II Pacitan, Imam, mengatakan sudah dua tahun menjalani hukuman di Rutan Pacitan karena kasus yang dilakukannya. Setiap Lebaran biasanya anggota keluarga selalu menjenguk di Rutan.

    Dia mengatakan sangat merindukan suasana di luar penjara dan ingin berkumpul lagi dengan keluarga. Di Rutan, pada saat Ramadan selalu mengikuti kegiatan yang ada seperti tarawih berjamaah dan tadarus Alquran.

    “Biasanya saat Lebaran, anggota keluarga datang membawakan berbagai makanan khas Lebaran seperti opor dan lainnya,” ujar dia.



    Editor : Ahmad Mufid Aryono

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.