Kategori: News

MUSIM GILING 2015 : PTPN X Targetkan Giling 6,11 Juta Ton Tebu

Musim giling 2015 segera dimulai, PTPN X pun optimistis mematok target.

Madiunpos.com, MOJOKERTO — PT Perkebunan Nusantara X menargetkan menggiling 6,11 juta ton tebu sehingga bisa memproduksi 507.714 ton gula pada musim giling 2015 ini. Target tersebut sejalan dengan langkah perseroan yang telah melakukan perbaikan sejumlah pabrik gula dan kinerja lahan (on-farm).

Direktur Utama PTPN X Subiyono mengatakan target musim giling 2015 tersebut meningkat 8,48% dibandingkan pencapaian produksi gula dari 11 pabrik gula (PG) PTPN X di Jawa Timur tahun lalu yang 468.003 ton. "Sejak 2010 perseroan sudah menyiapkan investasi sampai Rp1,44 triliun untuk membenahi PTPN X, baik perbaikan di on-farm maupun penambahan kapasitas pabrik dan hasilnya bisa dirasakan tahun ini," katanya saat Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pabrik Gula Gempolkerep, Mojokerto, Kamis (21/5/2015).

PTPN X memiliki 11 unit pabrik gula (PG) yang tersebar di wilayah Jawa Timur, yaitu PG Kremboong, PG Watoetoelis, PG Toelangan, PG Gempolkrep, PG Djombang Baru, PG Tjoekir, PG Lestari, PG Meritjan, PG  Pesantren Baru, PG Ngadirejo dan PG Modjopanggoong. PG yang telah ditingkatkan kapasitasnya adalah PG Djombang Baru yang kini menjadi 3.000 ton per day (TCD), PG Tjoekir menjadi 3.900 TCD, dan PG Kremboong kini menjadi 2.500 TCD. Dari 11 PG saat ini memiliki total kapasitas giling 37.000 TCD.

Sementara itu, melalui perbaikan on-farm, luas lahan tebu PTPN X diperkirakan meningkat. Luas lahan tebu tahun ini diprediksi menjadi 74.877 ha atau naik 3,2% dibandingkan tahun lalu. Sedangkan produktivitas lahan tebu musim giling 2015 ditetapkan 81,6 ton tebu/ha dengan produksi gula 6,78 ton gula/ha. "Kalau rendemennya ditargetkan mencapai 8,29% atau naik dari realisasi tahun lalu yang hanya 7,71%," imbuh Subiyono.

 

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

11 jam ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

2 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

6 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.