Kategori: News

Nekat Nyelonong, Toyota Avanza Tertabrak KA di Jombang

Madiunpos.com, MADIUN -- Satu unit mobil tertabrak Kereta Api (KA) KRD relasi Kertosono-Surabaya di perlintasan tanpa palang pintu di Km 77+5 antara Jombang-Peterongan. Akibatnya mobil tersebut ringsek.

Manajer Humas PT KAI Daop VII/Madiun, Ixfan Hendriwintoko, mengatakan kecelakaan di perlintasan KA tanpa palang pintu di Jombang itu terjadi pada Senin (17/12/2018) sekitar pukul 15.10 WIB. Mobil berpelat nomor L 1807 JQ tersebut dikemudikan Markhaban Siswanto, warga Sumobito, Jombang.

Ixfan menuturkan pengemudi mobil itu sebenarnya sudah mengetahui akan ada kereta api yang melewati perlintasan dari arah utara ke selatan. Melihat mobil itu mau melaju, masinis KA KRD memberikan tanda/semboyan 35 atau seruling lokomotif.

Namun, mobil tersebut justru nekat dan terus melaju hingga melewati perlintasan itu. "Saat sedang melewati perlintasan itu tidak berhasil dan bagian belakang mobil terkena KA KRD," ujar dia kepada Madiunpos.com, Selasa (18/12/2018).

Kemudian masinis menghentikan laju KA bernomor Lok CC 2061349 secara mendadak. Masinis keluar dan mengecek kondisi kereta. Setelah dinyatakan tidak ada kerusakan, kereta kemudian kembali melaju.

"Enggak ada kerusakan di rangkaian kereta dan dinyatakan aman. Sedangkan kondisi mobil mengalami kerusakan. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini," terangnya.

Ixfan menuturkan di perlintasan itu memang tidak ada penjaga dan tidak ada palang pintu. Ia meminta masyarakat waspada dan berhati-hati saat melintasi perlintasan KA yang tidak berpalang pintu maupun tidak dijaga.

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

3 jam ago

Pegadaian Gelar Festival Tring! di 12 Kota Se-Indonesia, Ada Promo Emas Loh!

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian sambut meriah kehadiran aplikasi terbarunya Tring! by Pegadaian, dengan menggelar Festival Tring!… Read More

8 jam ago

Bea Cukai Solo Ungkap Temuan Rokok Ilegal di Soloraya Naik 70% Dibanding 2024

Madiunpos.com, BOYOLALI -- Bea cukai Solo musnahkan 12,4 juta batang rokok ilegal yang secara seremonial… Read More

2 hari ago

Apresiasi Kinerja Positif dan Perkuat Employee Well-being, Pegadaian Sukses Gelar The Gade Fest 2025

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mendukung Employee Well-being dan mengapresiasi… Read More

3 hari ago

Tegaskan Komitmen Anti Fraud, Pegadaian Terus Perkuat Kepatuhan dan Transparansi Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian menegaskan keseriusannya dalam memberantas praktik fraud di seluruh lini bisnis. Komitmen anti fraud… Read More

6 hari ago

Tring! Tembus 1 Juta Pengguna, Pegadaian Apresiasi Nasabah dan Komitmen Percepat Transformasi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian raih pencapaian monumental dalam transformasi digitalnya. Super Apps, Tring! by… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.