Pasar Kepohbaru Bojonegoro Terbakar, 350 Kios Ludes

Pasar Kepohbaru yang berada di Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro mengalami kebakaran hebat, Kamis (18/2/2021) malam.

Pasar Kepohbaru Bojonegoro Terbakar, 350 Kios Ludes Warga melihat Pasar Kepohbaru yang terbakar, Jumat (19/2/2021). (detik.com/Ainur Rofiq)

    Madiunpos.com, BOJONEGORO -- Pasar Kepohbaru yang berada di Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro mengalami kebakaran hebat, Kamis (18/2/2021) malam. Sebanyak 350 kios di pasar tersebut ludes terbakar.

    Kebakaran hebat itu terjadi pada Kamis pukul 20.00 WIB. Api baru bisa dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran dari Pemkab Bojonegoro yang dibantu tim PMK Tuban dan Lamongan pada Jumat (19/2/2021) pukul 03.00 WIB.

    Dinas Damkar Bojonegoro mengerahkan tujuh mobil pemadam dan penyuplai air ke lokasi kejadian. Kemudian ada dua mobil pemasok air dari BPBD Bojonegoro. Selain itu dua mobil damkar Lamongan serta tiga mobil damkar Tuban. Sebanyak 100 personel dikerahkan untuk memadamkan api di pasar tersebut.

    Usai Santap Mi Ayam, Pengungsi Tanah Longsor Nganjuk Keracunan

    Sekitar tujuh jam terjadi kebakaran itu, ada sekitar 350 kios ludes terbakar. Mulai dari kios penjual kain, pakaian jadi, sembako, sayur mayur, hingga warung makanan dan minuman.

    “Ludes semua pak, nggak tahu ini nanti mau jualan di mana. Barang dagangan juga nggak ada,” kata Eni, salah seorang pedagang Pasar Kepohbaru, yang dikutip dari detik.com, Jumat.

    Sempat Tolak Proyek Kilang Minyak, Warga Sumurgeneng Tuban Kini Jadi Miliarder

    Kapolsek Kepohbaru, AKP Supriyono, mengatakan hampir 80% kios di pasar tradisional tersebut ludes terbakar dan tidak bisa diselamatkan. “Jumlah lapak toko tiga ratusan lebih,” kata dia.



    Editor : Abdul Jalil

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.