Madiunpos.com, SURABAYA – Tren pengurangan penggunaan kantong plastik yang marak belakangan ini direspons oleh Pemerintah Kota Surabaya dengan menerbitkan surat edaran. Surat ini berisi imbauan larangan penggunaan kantong plastik sekali pakai yang ditujukan kepada para pelaku usaha di Kota Pahlawan tersebut.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Eko Agus Supiandi, mengatakan imbauan tersebut dikeluarkan berdasarkan Perda Kota Surabaya Nomor 1 Tahun 2019 Tentang Perubahan Atas Perda Kota Surabaya Nomor 5 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Sampah dan Kebersihan di Kota Surabaya dan upaya pengendalian sampah.
“Hari ini surat edarannya mulai kita sebar ke beberapa tempat, seperti mal, restoran, serta pusat-pusat perbelanjaan yang banyak menggunakan plastik, termasuk di pasar-pasar tradisional,” katanya dalam rilis, Rabu (14/8/2019).
Dia menjelaskan dampak dari penggunaan kantong plastik itu sangat berbahaya bagi lingkungan karena tergolong bahan yang sulit terurai, serta berbahaya bagi kesehatan, apalagi digunakan sebagai pembungkus makanan.
“Sampah plastik itu bisa sampai 500 tahun baru terurai dan pastinya juga berbahaya apabila dipakai pembungkus makanan. Kami berharap langkah ini bisa mendukung dalam mewujudkan program gerakan Surabaya Zero Waste,” imbuhnya.
Adapun sosialisasi gerakan Surabaya Zero Waste tersebut sebelumnya sudah dilakukan di lingkungan sekolah yakni agar siswa-siswi menggunakan botol minum isi ulang atau tumbler.
Selain memberikan imbauan kepada para pelaku usaha, pemkot juga berharap masyarakat Surabaya pun sadar mengganti kemasan plastik sekali pakai dengan wadah lainnya.
“Masyarakat juga perlu membiasakan diri untuk membawa kantong belanja yang lebih ramah lingkungan misalnya membawa keranjang belanja sendiri. Memang tidak mudah mengubah prilaku masyarakat tapi secara bertahap kami akan terus mengedukasi warga,” imbuhnya.
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More
Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
This website uses cookies.