Kategori: News

PENCURIAN LAMONGAN : Mobil Diskoperindag Lamongan Hilang Dicuri Saat Diperbaiki

Pencurian Lamongan menimpa Diskoperindag Lamongan yang kehilangan mobil inventaris yang tengah rusak.

Madiunpos.com, LAMONGAN — Dinas Koperasi, Industri dan Perdagangan (Diskoperindag) Lamongan didera sial. Mobdin inventaris dinas, berupa Isuzu Panther berpelat nomor S 342 JP, rusak. Kala diperbaiki di bengkel, mobil dinas itu malah hilang dicuri orang.

Informasi yang dihimpun awak redaksi Detikcom menyebutkan, mobil inventaris Diskoperindag Lamongan itu tengah dibawa Pudi, salah seorang pegawai dinas tersebut, ke bengkel milik Yunus di Desa Bakalan Pule, Kecamatan Tikung untuk diperbaiki. Saat diservis di bengkel Yusuf itulah mobil berpelat merah itu justru hilang dicuri.

Pudi pun segera mengadu ke polisi. Di hadapan aparat penyidik, pegawai negeri sipil (PNS) itu memaparkan mobil tersebut dibawa ke bengkel, Minggu (10/1/2016) siang, karena mengalami kerusakan pada setir. Kendaraan itu dibawa ke bengkel milik Yunus dengan maksud untuk diperbaiki sehingga Seninnya bisa dipakai dinas.

"Minggu siang saya bawa ke bengkel, maksudnya supaya Senin bisa saya pakai lagi untuk dinas," kata Pudi kepada wartawan di lokasi, Senin (11/1/2016).

Mobil itu diketahui hilang oleh Yunus, pemilik bengkelnya, Senin pagi. Hanya saja, Yunus tidak tahu persis ke mana larinya mobil itu saat dieksekusi pencuri. Pelaku cukup mudah membawa kabur kendaraan itu, lantaran bengkel milik Yunus itu tepat di timur Jl. Raya Lamongan-Mojokerto. "Apakah ke arah selatan atau utara, saya juga tidak melihatnya," kata Yunus.

Paur Subbag Humas Polres Lamongan, Ipda Raksan mengatakan, pihaknya masih mencari informasi terkait hilangnya mobil dinas itu. Saat ini, petugas Polsek Tikung masih meminta keterangan sejumlah saksi mata, termasuk pemilik bengkel. "Kami masih mencari informasi terkait hilangnya mobil dinas ini," jelas Ipda Raksan kepada wartawan.

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

15 jam ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

7 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

1 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.