Kategori: News

PENCURIAN PONOROGO : Konter Dijebol Maling, Uang Rp3,5 Juta dan 15 HP Raib

Pencurian Ponorogo terjadi di konter Banyu Cell, akibatnya uang Rp3,5 juta dan 15 HP raib digasak maling.

Madiunpos.com, PONOROGO—Peristiwa pencurian dengan pemberatan (curat) terjadi di konter Banyu Cell yang beralamat di Jl. Sukarno Hatta, Kelurahan Banyudono, Ponorogo. Uang tunai senilai Rp3,5 juta dan 15 handphone raib dibawa pencuri.

Konter Banyu Cell tersebut milik Willy Sukoco, 39, warga Jl. Merapi No. 08 A, Kelurahan Banyudono, Ponorogo.

Kasubbag Humas Polres Ponorogo, AKP Harijadi, mengatakan peristiwa curat tersebut diketahui pemilik konter pada Rabu (10/8/2016) sekitar pukul 08.30 WIB. Saat diketahui, pintu bagian belakang konter sudah dalam kondisi terbuka.

Dari keterangan pegawai konter, Cahyi Purnomo, 32, peristiwa ini berawal pada Selasa (9/8/2016) sekitar pukul 22.00 WIB yang pada saat itu konter akan ditutup. Kemudian, pada pukul 23.30 WIB, Willy Sukoco datang ke konter untuk mengambil sejumlah HP dagangan dan dibawa pulan setelah itu konter ditutup kembali.

Pada hari berikutnya yaitu Rabu sekitar pukul 08.30 WIB, Cahyo datang hendak membuka konter. Pada saat dibuka, Cahyo pun kaget karena mendapati pintu belakang konter sudah dalam kondisi terbuka. Selanjutnya, Cahyo melaporkan kejadian itu kepada Willy dan secara bersama-sama mengecek kondisi konter.

Kondisi di dalam konter sudah acak-acakan dan ditemukan tangga di belakang bangunan konter. Dugaan sementara, pelaku masuk dengan bantuan tangga naik ke atas atap dan membuka genting dan turun melalui tembok kamar mandi.

“Diduga pelaku masuk menggunakan tangga dan naik kea tap bangunan selanjutnya masuk ke dalam konter. Setelah mengambil uang dan Hp, pelaku keluar dari pintu belakang,” terang dia, Kamis (11/8/2016).

Atas peristiwa itu, korban mengalami kerugian senilai Rp3,5 juta yang disimpan di laci konter. Selain itu, 15 unit handphone berbagai merk milik konsumen yang sedang diservis juga lenyap digasak maling.

Ahmad Mufid Aryono

Dipublikasikan oleh
Ahmad Mufid Aryono

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

5 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

5 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.