Kategori: News

Pensiun, Kapolda Jatim Pamitan kepada Tokoh dan Pejabat di Madiun Raya

Kapolda Jatim yang hendak pensiun berpamitan kepada pejabat dan tokoh di Madiun Raya.

Madiunpos.com, PONOROGO -- Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Anton Setiadji, melakukan kunjungan kerja ke Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo, Selasa (27/12/2016) siang. Dalam kunjungan itu, Kapolda Jatim berpamitan karena pada Januari 2017 akan pensiun dari Polri.

Pantauan Madiunpos.com di Pondok Gontor, ratusan orang mulai dari kepala desa, tokoh masyarakat, bupati/wali kota se-Madiun Raya, aparat Polres se-Madiun Raya, hingga anggota TNI menghadiri acara tersebut.

Anton menuturkan pada 4 Januari 2017, ia sudah tidak menjabat sebagai Kapolda Jatim karena sudah pensiun. Untuk itu, dirinya berterima kasih atas kerja sama semua pihak yang ikut menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jawa Timur selama ia menjabat sebagai Kapolda.

"Saya pamit undur diri karena tugas saya sebagai Kapolda Jatim sudah berakhir mulai Januari 2017," kata dia saat memberi sambutan di acara kunjungan kerja di Pondok Gontor, Selasa.

Dia mengaku sudah satu tahun lebih bertugas di wilayah Jawa Timur. Selama bertugas, dia mengklaim suasana keamanan dan ketertiban masyarakat di Jatim lebih kondusif.

"Sebelum bertugas sebagai Kapolda Jatim, saya pernah menjabat sebagai Kapolres Ngawi dan Kapolres Banyuwangi. Jadi saya sudah merasakan bertugas di wilayah Mataraman dan tapal kuda," terang Anton.

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Bea Cukai Solo Ungkap Temuan Rokok Ilegal di Soloraya Naik 70% Dibanding 2024

Madiunpos.com, BOYOLALI -- Bea cukai Solo musnahkan 12,4 juta batang rokok ilegal yang secara seremonial… Read More

13 jam ago

Apresiasi Kinerja Positif dan Perkuat Employee Well-being, Pegadaian Sukses Gelar The Gade Fest 2025

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mendukung Employee Well-being dan mengapresiasi… Read More

1 hari ago

Tegaskan Komitmen Anti Fraud, Pegadaian Terus Perkuat Kepatuhan dan Transparansi Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian menegaskan keseriusannya dalam memberantas praktik fraud di seluruh lini bisnis. Komitmen anti fraud… Read More

5 hari ago

Tring! Tembus 1 Juta Pengguna, Pegadaian Apresiasi Nasabah dan Komitmen Percepat Transformasi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian raih pencapaian monumental dalam transformasi digitalnya. Super Apps, Tring! by… Read More

6 hari ago

Tring! Permudah Akses Investasi Emas: Registrasi Cepat, Buka Akun dalam Hitungan Menit

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian meluncurkan apps terbarunya, Tring!. Dirancang dengan fokus pada kecepatan dan… Read More

1 minggu ago

Kinerja Kinclong, Pegadaian Meraih Best Brand Popularity 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Di tengah pencapaian kinerja yang berkilau, PT Pegadaian mendapat apresiasi sebagai perusahaan… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.