Kategori: Kisah Unik

Selingkuhi Listy Chan, Hubungan Gamer Ericko Lim dengan Jessica Jane Berakhir

Madiunpos.com, MADIUN – Dunia per-game-an telah dihebohkan dengan kabar keretakkan hubungan Youtuber gaming papan atas Tanah Air, Ericko Lim, dengan mantan kekasihnya, Jessica Jane, yang juga gamer dan selebgram.

Kabar ini pertama kali mencuat saat postingan Jessica di story Instagramnya @jessicajane99 viral. Ericko Lim dikabarkan selingkuh dengan wanita bernama Listy Chan yang merupakan pemain Esports profesional ML Ladies.

Adik Jess No Limit ini membagikan potret kemesraan kekasihnya dengan Listy yang merupakan sahabatnya sendiri. Ia juga membubuhi caption ucapan kepada Listy dengan singkat, namun memiliki makna yang dalam.

Grats @listychanpokemon !,” tulis Jessica sambil menandai akun Instagram Listy ditambah emot cinta.

Viral! Nama Pelajar di Pacitan Ini Bikin Tersenyum Warganet

Postingan tersebut pun ramai lantaran banyak warganet yang penasaran dengan kelanjutan hubungan mereka. Pada postingan selanjutnya Jessica meng-capture balasan salah satu warganet yang menanyakan terkait perasaannya yang sudah dikhianati oleh kekasih sekaligus sahabatnya itu.

Ci jane udh ikhlas?,” tulis salah satu warganet.

Jessica pun membalasnya dengan kembali mengunggah hasil capture tersebut.

Ikhlas kok, kata papa aku mrk cocok. Sm sm tatoan. Hehe,” balas Jessica.

Namun karena semakin banyaknya warganet yang memberikan komentar tentang hubungannya tersebut, Jessica pun menuliskan bahwa iya merasa terganggu.

Apa Doa Giman Warga Ngawi Saat Pindahkan Rumah Dalam Semalam?

Guys, tolong dong jangan comment2 yg berkaitan sama mantan aku lg. Aku udh blg ga bakal klarifikasi. Jujur mengganggu banget sih, karena dia juga udh sama org lain,” jelasnya sambil menaruh emot senyum.

Selain Jessica, Ericko pun membenarkan kabar dirinya sudah putus dan saat ini tengah menjalin kedekatan dengan Listy. Ia membuat klarifikasi hubungannya di story Instagram pribadinya @xrickolim.

I am not gonna deny. Yes, gua emg lagi deket sama Listy baru2 ini, and sure, kita hangout bareng as a friend. Dan benar juga kalo gua udah putus sama Jessica. Dan emg kita berdua yg buat keputusan ini. Dan ini adalah keputusan terberat yg kita buat bareng2,” terang Ericko.

Wika Salim Buka Suara Tentang Ariel Noah

Video Ericko

Tidak terima dengan statement Ericko yang menyebut bahwa ia baru dekat dengan Listy setelah putus dari Jessica, Jessica pun membeberkan video skandal yang dilakukan oleh Ericko dan Listy di media sosialnya. Video tersebut menunjukkan Ericko yang tengah tidur berdua dengan Listy di sebuah ranjang dalam keadaan mesra. Keduanya terlihat tidak mengenakan busana.

Jessica pun menuliskan bahwa kekasihnya itu pernah tidur bareng dalam satu kamar dan hanya berdua bersama Listy. Itu terjadi saat mereka masih pacaran. Ia pun mempertanyakan apakah hal seperti itu bisa dibilang cuma teman?

FYI: Dia udah pernah tidur bareng 1 kamar berduaan sejak kita pacaran. Tp blgnya baru deket baru2 ini. Lol,” tulis Jessica.

Ia juga memberikan tips kepada warganet atas kejadian yang menimpa hubungannya itu.

Pelajaran: jangan kasih cewe lain sering nginep d rumah pacar kita. Tiati ya !!,” sambungnya.

Denny Caknan Ungkap Rahasia di Balik Kesuksesannya Menarik Jutaan Penonton

Karena tulisannya tersebut warganet berasumsi bahwa Jessica sering mengizinkan Listy untuk bermalam di rumah kekasihnya. Jessica pun banyak menuai pujian dari warganet.

Kisah asmaranya pun kini viral dan menjadi trending di Twitter Indonesia dengan hashtag Jessica sebanyak 27.900 tweet dan hashtag Listy sebanyak 20.000 tweet.

Unggahan brand yang memutuskan kerja samanya dengan Listy Chan akibat skandal yang viral di media sosial. (Instagram/@lambe_turah).

Imbas dari drama perselingkuhan ini, Listy yang banyak melakukan kerja sama dengan brand-brand di Indonesia dipecat secara tidak hormat. Informasi pemutusan kerja sama ini pun diunggah oleh akun-akun media sosial terkait, seperti @evosesports, @coc_komputer, dan @thanosauction.

 

 

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Tring! Permudah Akses Investasi Emas: Registrasi Cepat, Buka Akun dalam Hitungan Menit

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian meluncurkan apps terbarunya, Tring!. Dirancang dengan fokus pada kecepatan dan… Read More

1 hari ago

Kinerja Kinclong, Pegadaian Meraih Best Brand Popularity 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Di tengah pencapaian kinerja yang berkilau, PT Pegadaian mendapat apresiasi sebagai perusahaan… Read More

1 hari ago

Integrasikan Pengalaman Pelanggan dan Karyawan, PT Pegadaian Raih Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali meraih penghargaan bergengsi “Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025”. Penghargaan… Read More

2 hari ago

Rayakan HUT ke-2, Norma Aesthetic Clinic Madiun Tawarkan Diskon hingga 90 Persen

Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More

5 hari ago

Perkuat Integritas dan Inovasi Hukum, Divisi Legal PT Pegadaian Raih Penghargaan Indonesia’s In-House Counsel Awards 2025

Madiunpos.com, NUSA DUA-PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang tata kelola dan hukum, dengan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Luncurkan Super Apps Tring!, Integrasikan Ekosistem Emas dan Keuangan Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.