Tambah 13 Orang, Jumlah Kasus Positif Covid-19 Magetan Jadi 262

Pemkab Magetan melaporkan ada tambahan 13 kasus positif Covid-19 pada Jumat (4/9/2020).

Tambah 13 Orang, Jumlah Kasus Positif Covid-19 Magetan Jadi 262 Ilustrasi virus corona jenis baru atau Covid-19. (Suara.com/Shutterstock)

    Madiunpos.com, MAGETAN -- Pemkab Magetan melaporkan ada tambahan 13 kasus positif Covid-19 pada Jumat (4/9/2020). Dengan pertambahan itu total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 262 orang.

    "Terjadi penambahan 13 pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 di Magetan pada Jumat, 4 September 2020, sehingga total kasusnya naik dari 249 menjadi 262 orang," kata Kepala Diskominfo Kabupaten Magetan, Saif Muchlissun, seperti dilansir Antara, Jumat (4/9/2020) malam.

    Ia mengatakan ke-13 pasien baru itu tercatat sebagai kasus ke-250 hingga ke-262. Mereka rata-rata merupakan kontak erat kasus positif Covid-19 sebelumnya.

    Di antara kasus baru Covid-19 itu, ada seorang pasien anak-anak berinisial AC, 9, warga Kecamatan Magetan. Ia tercatat sebagai pasien ke-257. Ia merupakan kontak erat pasien ke-225.

    Polda Jatim Gulung Sindikat Curanmor hingga Pemalsu Dokumen Kendaraan

    Sedangkan, ke-12 pasien sisanya merupakan orang dewas berusia antara 33 hingga 68 tahun.

    Pada hari yang sama, Pemkab Magetan juga melaporkan ada empat pasien yang dinyatakan sembuh. Pasien sembuh tersebut adalah kasus nomor 179, warga Kecamatan Ngariboyo. Kemudian, pasien ke-184, warga Plaosan, pasien ke-205, warga Kawedanan, dan pasien ke-226, warga Sukomoro.

    Berdasarkan pemutakhiran peta sebaran kasus Covid-19 Magetan, Jumat, (4/9/2020) pukul 19.00 WIB, terdapat 262 orang terkonfirmasi positif. Dari jumlah 262 itu, sebanyak 175 orang sembuh, dan 12 orang meninggal. Lalu, ada 75 orang dalam perawatan dan isolasi mandiri.

    Tak Bisa Berenang, Seorang Pemuda di Mojokerto Meninggal Akibat Tenggelam



    Editor : Cahyadi Kurniawan

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.