Kategori: News

2 Sejoli Tepergok Hanya Berpakaian Dalam di Kamar Indekos Kota Madiun

Madiunpos.com, MADIUN -- Dua pasangan mesum terjaring dalam operasi rumah indekos di Kota Madiun. Saat terjaring razia oleh petugas Satpol PP setempat, kedua pasangan mesum itu hanya mengenakan celana dalam (celdam).

Kepala Bidang Penegak Perundang-Undangan Satpol PP Kota Madiun, R. Agus Wuryanto, mengatakan Satpol PP telah melakukan penggerebekan di empat rumah kos di Kota Madiun pada Kamis (22/11/2018) pagi. Dari penggerebekan itu, petugas menangkap dua pasangan mesum  di kamar indekos.

"Saat kami gerebek, dua pasangan mesum itu masih mengenakan pakaian dalam dan tiduran di dalam kamar," ujar dia, Jumat (23/11/2018).

Agus menuturkan dua pasangan mesum itu ditangkap di indekos Jl. Imam Bonjol. Keduanya langsung dibawa ke kantor Satpol PP Kota Madiun. Dari pemeriksaan yang dilakukan, keduanya bukan pasangan suami istri.

Selain melakukan penggerebekan rumah indekos di Jl. Imam Bonjol, petugas juga menggerebek dua rumah indekos lain di Jl. Podang dan Jl. Ciliwung. Selain menangkap dua pasangan mesum itu, petugas juga menegur pemilik rumah indekos campur.

"Ada beberapa rumah kos campur cewek dan cowok yang juga kami tegur. Itu kami peringatkan," ujar dia.

Dua pasangan mesum itu dijerat dengan pasal tindak pidana ringan (tipiring) dan kemudian didata identitasnya. Sedangkan pemilik indekos campur tersebut diminta untuk membuat pernyataan bermeterai supaya rumah indekos itu dipisah antara laki-laki dan perempuan.

"Kedua pasangan mesum itu dikenakan tipiring. Biasanya didenda Rp1 juta per orang. Itu nanti yang memutuskan hakim di pengadilan," jelas Agus.

Lebih lanjut, dia menegaskan supaya pemilik indekos mematuhi peraturan yang telah ditetapkan. Petugas Satpol PP melakukan penggerebekan rutin setiap bulan.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

11 jam ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

6 hari ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.