Kategori: News

ARISAN ONLINE : Transaksi Ratusan Juta di Dunia Maya, Mega Tak Pernah Lihat Wujud Uangnya

Arisan online yang dikelola Mega Retno Palufi, 20, benar-benar tanpa interaksi nyata. Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Madiun ini bahkan tak pernah memegang wujud uang yang berputar hingga ratusan juta itu.

Madiunpos.com, MAGETAN – Mega Retno Palufi, 20, warga Magetan yang tercatat sebagai mahasiswi Universitas Muhammadiyah Madiun menanggung utang Rp1 miliar gara-gara mengelola arisan online. Meskipun sempat mengelola uang miliaran rupiah, ia tak pernah melihat langsung wujud duit itu. Semua transaksi dilakukan melalui rekening bank karena semua peserta arisan online itu hanya berkenalan dan berinteraksi melalui dunia maya.

“Melalui Facebook, BBM, dan Twitter. Lalu, kalau ada yang mau gabung arisan online, ya tinggal transfer uang. Profit yang kami berikan juga melalui transfer,” paparnya ketika ditemui Madiunpos.com di kediamannya RT 016/ RW 005 Desa Madigondo, Kecamatan Takeran, Magetan, Jawa Timur, Senin (12/1/2015).

Mega mengaku memiliki modal untuk membuka arisan online sekitar Rp200 juta. Uang sebanyak itu hanya berujud angka di rekening miliknya. Dari situlah, ia memberanikan diri membuat arisan online dengan profit yang cukup menggiurkan. “Setiap pendaftar arisan online akan mendapatkan profit sekitar 200%. Dan uang profit akan langsung kami transfer ke masing-masing rekening anggota,” paparnya.

Mega memang mengaku belum pernah memegang uang nyata senilai Rp200 juta sebagai modal arisan online. Begitu pun ayahnya, Sarjono juga belum pernah memegang uang yang dimiliki anaknya senilai Rp200 juta itu. “Uangnya sendiri saya juga enggak tahu. Hanya berwujud angka-angka. Katanya arisan online begitu,” papar Sarjono.

Kini, ketika arisan online yang didirikan Mega bangkrut lantaran tak bisa membayar profit para anggota, ia merasakan akibat secara nyata. Ia harus membayar utang Rp1 miliar memakai uang nyata. Bahkan, keluarganya sudah menggadaikan dan menjual harta benda yang mereka miliki untuk menebus utang dari dunia maya itu.

KLIK dan LIKE di sini untuk update informasi Magetan dan Madiun Raya.

Aries Susanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.