Kategori: News

Gapensi Jatim Bahas 4 Hal Ini dalam Musda…

Gapensi Jatim menggelar Musda di Surabaya.

Madiunpos.com, SURABAYA — Gabungan Pelaksana Konstruksi Indonesia (Gapensi) Jawa Timur (Jatim) bermusyawarah di Surabaya. Empat hal disoroti sebagai ulasan utama para kontraktor peserta Musyawarah Daerah ke-7 Gapensi Provinsi Jawa Timur itu.

Ketua Badan Pimpinan Daerah Gapensi Jawa Timur (Jatim) Muhammad Amin mengemukakan isu pertama yang mengemuka dalam Musda Gapensi Jatim itu adalah Gapensi meminta arahan gubernur Jawa Timur kepada pihak terkait seperti Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) agar memandang konstruksi dari kacamata yang sama dengan pebisnis.

Selama ini sangat mudah permasalahan yang membelit bisnis konstruksi digiring ke sisi pidana. Padahal, imbuh Amin, seharusnya perkara yang terjadi adalah perdata. Oleh karena itu Gapensi menginginkan ada kesamaan cara pandang dalam menangani teknis masalah proyek konstruksi.

“Masalah di bidang konstruksi agar tidak digeneralisasikan sebagai tindak pidana, seharusnya konstruksi itu masalah keperdataan,” tuturnya di sela acara Musda Gapensi, di Surabaya, Selasa (19/1/2015).

Selain itu, Gapensi juga menyoroti sikap kontraktor pelat merah alias Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Lantaran kurang mampu bersaing dengan kontraktor swasta raksasa, kontraktor BUMN ini akhirnya mengisi proyek-proyek konstruksi kelas bawah.

Semestinya segmen tersebut menjadi kue yang dicaplok kontraktrok skala kecil dan menengah alias usaha kecil dan menengah (UKM). BUMN tersebut memang tidak secara langsung mencaplok, melainkan masuk melalui anak dan cucu usahanya.

“BUMN tidak secara langsung masuk ke pasar di bawah Rp50 miliar tetapi yang kami khawatirkan adalah anak cucunya masuk,” ucap Amin.

Besi dan Pasir
Dua topik lain yang dikemukakannya ialah menyoal produk besi dan baja buatan dalam negeri spesifikasinya tidak sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI). Kondisi ini tidak hanya merugikan pengguna jasa melainkan pula penyedia jasa konstruksi.

Adapun topic yang keempat ialah terkait dengan kelangkaan pasir di Lumajang, Jawa Timur. Kualitas pasir dari sana yang sukar digantikan dengan pasri dari daerah lain akhirnya menghambat pekerjaan konstruksi. “Kami harap pemprov memberi arahan kepada instansi terkait agar menangani ini,” kata Amin.

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

5 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.