Madiunpos.com, LAMONGAN -- Menjelang Pemilu 2019, sejumlah eks narapidana teroris (napiter) yang tergabung dalam Yayasan Lingkar Perdamaian (YLP) mendeklarasikan komitmen mereka untuk turut menjaga kondisi Pemilu 2019 tetap aman dan damai.
Deklarasi juga dihadiri Mabes Polri. Ketua YLP, Ali Fauzi, seperti dilansir Detik.com mengatakan pihaknya juga menolak segala bentuk hoaks, kekerasan, intoleransi dan ekstremisme.
Ali menuturkan para mantan napiter yang dulunya anti terhadap pemerintah dan tidak pernah ikut andil selama pemilu kini mengubah pola pikirnya. Kini mereka mulai ikut menyukseskan Pemilu 2019.
"Deklarasi ini bertujuan untuk mengubah pola pikir dan ingin ikut andil dalam Pemilu 2019 tanpa memaksakan pilihan," kata Ali Fauzi usai acara Deklarasi Indonesia Damai yang digelar di sekretariat YLP Desa Tenggulun, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan, Jatim, Senin (1/4/2019).
Ali Fauzi menuturka, pihaknya juga mengajak semua komponen bangsa dan mendorong pemerintah dan Polri untuk menjaga stabilitas kamtibmas.
"Kami juga mengimbau seluruh lapisan masyarakat Indonesia, khususnya di Lamongan untuk memelihara perdamaian dan persaudaraan dalam bingkai NKRI berdasar Pancasila, UUD 45 dan Bhinneka Tunggal Ika, guna menjaga keutuhan bangsa dan negara," tandasnya.
Pihaknya tidak akan membatasi para mantan napiter untuk menggunakan hak politiknya. Dia membebaskan mereka sesuai dengan hati nurani mereka.
"Yang terpenting adalah mereka mau menggunakan hak pilihnya untuk pemilu kali ini," ujarnya.
Sementara Kanit 3.1 Dit Kamneg Baintelkam Polri, AKBP Syuhaimi, menuturkan pertemuan antara polisi dengan mantan napiter ini silahturahmi dan menyamakan persepsi seiring dengan situasi dan kondisi menjelang Pemilu.
Harapannya, kata Syuhaimi, menjelang pelaksanaan dan pasca pemilu tetap berjalan dengan baik dan kondusif.
"Dengan pertemuan ini, kita harapkan kita bisa saling bersinergi, apalagi saat ini dalam rangka Pemilu 2019, kita harapkan supaya berjalan secara damai, kondusif, aman dan menyejukkan," paparnya kepada wartawan.
Deklarasi yang bertajuk Deklarasi Indonesia Damai ini diikuti puluhan mantan napiter dan mantan kombatan.
Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
This website uses cookies.