Kategori: News

Kematian Pria di Banyuwangi Ternyata Bukan Dibunuh Istri

Madiunpos.com, BANYUWANGI -- Kematian S, 63, warga Kecamatan Sempu, Banyuwangi diduga karena penyakit jantung. Namun sebelumnya, pria itu sempat diduga menjadi korban pembunuhan sang istri.

Dalam autopsi yang dilakukan Tim Forensik RSUD Blambangan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Sehingga dugaan kasus pembunuhan tidak bisa dibuktikan.

Kikis Kesan Angker, Makam di Madiun Dicat Warna-Warni

Kapolresta Banyuwangi Kombes Arman Asmara Syarifudin mengatakan, polisi meneliti luka lebam yang ada di punggung terduga korban pembunuhan. Hasilnya, sesuai dengan hasil autopsi tidak ada tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban. Tewasnya korban lebih disebabkan karena serangan jantung yang diderita korban.

"Kasus dugaan pembunuhan di Sempu, dari hasil bukti dan autopsi tidak ditemukan adanya tindakan kekerasan di tubuh korban. Kami masih mengembangkan terkait penyebab kematiannya. Ada beberapa data yang kami dapat dari kesaksian dan alat bukti, korban juga diketahui memiliki riwayat penyakit jantung," ujarnya, Minggu (28/6/2020).

Seorang Dokter di RSUD Sidoarjo Meninggal Karena Covid-19

"Jadi sementara kita masih berproses terkait penyelidikan maupun penyebab kematian korban. Ada kemungkinan korban tewas karena serangan jantung," tambahnya seperti diberitakan Detik.com.

Meski demikian, pihaknya terus mendalami kasus ini untuk memastikan kematian S. Apakah benar korban meninggal murni akibat serangan jantung, saat terlibat cekcok dengan istrinya.

Hobi Konsumsi Obat Kuat, Lansia di Banyuwangi Hamili Anak Tiri

Arif Fajar Setiadi

Dipublikasikan oleh
Arif Fajar Setiadi

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

5 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

5 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.