Kategori: News

KERETA API BARU : PT Inka Madiun Kirim KA New Image untuk PT KAI

Kereta api baru New Image dikirimkan PT Inka Madiun untuk PT KAI.

Madiunpos.com, MADIUN — PT Industri Kereta Api (INKA) Madiun mengirimkan satu train set kereta api (KA) K1 New Image kepada PT KAI, Jumat (4/3/2016).

Peluncuran kereta ini dilepas secara resmi oleh Direktur Produksi PT INKA (Persero), Hendy Hendratno Adji.

Hendy Hendratno Adji mengatakan kereta K1 New Image tersebut merupakan pesanan PT KAI sejak 2015. Kereta K1 New Image tersebut merupakan salah satu kereta kelas eksekutif dari lima kereta kelas eksekutif lain yang dipesan PT KAI. Nilai kontrak dalam pengadaan kereta ini senilai Rp304 miliar.

Adji menyampaikan keunggulan kereta K1 New Image ini dibandingkan kereta lain yaitu K1 New Image memiliki bogie atau tempat roda yang baru didesain pada 2014 lalu, kecepatan kereta ini mencpaai 120 km/jam, dan tingkat pemegasan menggunakan tipe TB 1014.

Direktur Produksi PT Industri Kereta Api (Inka) Hendy Hendratno Adji (kiri) berbincang dengan karyawan PT Inka saat peluncuran Kereta Api K1 (kelas eksekutif) dari PT Inka ke Stasiun KA Madiun, Jawa Timur, Jumat (4/3/2016). (JIBI/Solopos/Siswowidodo)

Satu train set K1 New Image ini terdiri atas 11 rangkaian kereta dengan susunan sembilan kereta untuk penumpang, satu kereta sebagai tempat makan atau restoran, dan satu kereta untuk pembangkit. Satu kereta penumpang berkapasitas 50 orang.

Lebih lanjut, di setiap gerbong dilengkapi dengan fasilitas pendingin ruangan atau air conditioner (AC), jaringan Internet gratis, kamera pengintai di setiap sudut kereta, dan empat unit televisi di setiap satu kereta.

Untuk tempat duduk penumpang, ujar Adji, menggunakan reclining seat yang bisa diatur sesuai keinginan penumpang. “Jadi, penumpang diberikan kenyamanan saat naik kereta ini. Kursi penumpang bisa diatur sesuai keinginan penumpang,” ujar dia kepada wartawan, Jumat.

Adji menambahkan kereta K1 New Image ini juga dilengkapi fasilitas untuk penyandang cacat. Yaitu, disediakan tempat khusus untuk mengikat kursi roda milik kaum difabel. Di setiap kereta disediakan satu unit fasilitas untuk kaum difabel, khususnya difabel yang menggunakan kursi roda.

“AC di kereta K1 New Image K1 merupakan produksi dari PT INKA sendiri. kapasitas pendinginan lebih tinggi 18.000 kilo kalori/jam, padahal desain lama hanya 15.000 kilo kalori/jam,” kata dia.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.