Kereta Api Madiun Jaya mengalami kerusakan mesin sehingga 116 penumpang gagal berangkat.
Madiunpos.com, MADIUN — Kereta Api (KA) Madiun Jaya dengan rute perjalanan Madiun-Jogja, Selasa (16/2/2016), mengalami kerusakan mesin. Akibatnya, 116 penumpang KA Madiun Jaya gagal berangkat.
Manajer Humas PT KAI Daops VII Madiun, Supriyanto, mengatakan KA Madiun Jaya sudah tidak beroperasi karena mesin kereta api mengalami kerusakan. Seluruh penumpang yang sudah membeli tiket pada hari itu gagal berangkan dan uang tiket pun dikembalikan 100%.
Supriyanto mengatakan diperkirakan KA Madiun Jaya tidak bisa beroperasi hingga Jumat (19/2/2016). KA Madiun Jaya diperkirakan baru bisa mengangkut penumpang dengan rute Madiun-Jogja mulai Sabtu (20/2/2016). Itu pun dengan catatan kondisi mesin sudah diperbaiki dan bisa dioperasikan.
Menurut dia, mesin KA Madiun Jaya mengalami kerusakan, saat dioperasikan mesin tidak menyala. Dugaan tim teknisi dari PT KAI Daops VII Madiun terjadi kerusakan di mesin yang mengakibatkan mesin tidak bisa dihidupkan. Selain itu, diperkirakan ada beberapa gangguan yang mengakibatkan mesin KA Madiun Jaya tidak berfungsi.
“Tim teknisi sudah membongkar mesin dan mencari tahu bagian mana yang rusak. Kami akan berupaya secepatnya untuk memperbaiki mesin supaya KA Madiun Jaya bisa segera dioperasikan,†kata Supriyanto saat dihubungi Madiunpos.com, Rabu (17/2/2016).
Lebih lanjut, dia mengatakan KA Madiun Jaya memang sudah beberapa kali mengalami kendala kerusakan mesin. Tetapi, biasanya tim teknisi dari Daops VII bisa segera memperbaikinya.
“Kami memprediksi Sabtu (20/2/2016) baru bisa beroperasi, tiket KA Madiun Jaya kan tidak bisa dipesan. Jadi, untuk saat ini loket pembelian tiket di Stasiun Madiun tidak menerima pembelian tiket KA Madiun Jaya,†terang dia.
KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya
KLIK di sini untuk mengintip Kabar Sragen Terlengkap
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More
Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More
This website uses cookies.