Kategori: News

Lanud Iswahjudi Magetan Kini Punya Tiga Pesawat Sukhoi

Madiunpos.com, MAGETAN — Tiga pesawat supercanggih jenis Sukhoi SU-27/30 telah mendarat di Pangkalan Udara Iswahjudi. Kedatangan pesawat tempur buatan Rusia ini akan memperkuat Skadron Udara 14 Lanud yang bermarkas di Magetan ini.

Ketiga pesawat tempur yang memiliki callsign Thunder Flight ini diterbangkan dari Lanud Hasanuddin, Makassar dan mendarat mulus di runway 17 Lanud Iswahjudi, Maospati, Magetan, Jumat (7/2/2020).

Setelah melepas brakechute ke pinggir runway, ketiga pesawat tersebut secara berurutan melintasi taxiway Skadron Udara 14 yang disambut dengan penghormatan khusus berupa water salute yang keluar dua unit water canon.

Water salute merupakan tradisi penyambutan kehormatan sebagai simbol ucapan selamat datang di Lanud Iswahjudi untuk kedatangan pesawat baru.

2 Pilot Lanud Iswahjudi Raih 3.000 dan 1.000 Jam Terbang

Dalam keterangan tertulisnya, Komandan Lanud Iswahjudi, Marsma TNI Widyargo Ikoputra, menyampaikan ketiga pesawat Sukhoi  ini sebelumnya berada di Skadron Udara 11 Lanud Hasanuddin, Makassar.

“Sesuai arahan pimpinan, ketiga pesawat Sukhoi menjadi tambahan kekuatan di Lanud Iswahjudi. Alhamdulillah, ketiga pesawat sudah mendarat dan kita sambut dengan water salute,” kata Danlanud.

Ketiga pesawat tempur itu juga sudah dipasang logo Skadron Udara 14 pada sisi kanan dan kiri pesawat. Ketiga pesawat tempur Sukhoi itu dengan tail number TS-2701, TS-3001, dan TS-3002.

Kunjungi Lanud Iswahjudi, Industri Pertahanan Turki Jajaki Kerjasama dengan Indonesia

Sebelum kedatangan tiga Sukhoi, Lanud Iswahjudi mengoperasionalkan dua jenis pesawat tempur yaitu F-16 Fighting Falcon dan pesawat tempur T-50i Golden Eagle.

Sekilas tentang SU-27, seperti dikutip dari wikipedia.org, pesawat ini direncanakan untuk menjadi saingan utama generasi baru pesawat tempur Amerika Serikat (yaitu F-14 Tomcat, F-15 Eagle, F-16 Fighting Falcon, dan F/A-18 Hornet). SU-27 dirancang sebagai pesawat interseptor dan pesawat tempur superioritas udara jarak jauh.

Pesawat ini mampu menembus awan dengan kecepatan 2.500 km/jam atau Mach 2.35 dengan daya jelajah 1.340 km pada ketinggian air laut dan 2.530 km pada ketinggian tinggi.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Perkuat Pemberdayaan Pandai Besi Binongko, Pegadaian dan Universitas Halu Oleo Jalin Kerja Sama

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian bersama Universitas Halu Oleo melaksanakan program pemberdayaan masyarakat pandai besi di Pulau Binongko,… Read More

6 jam ago

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

1 hari ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

3 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

7 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.