Kategori: News

Lelang Jabatan Pemkab Madiun Sepi Peminat

Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kabupaten Madiun menggelar lelang jabatan atau seleksi terbuka tujuh jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP). Pendaftaran lelang jabatan ini akan berakhir pada 16 Desember 2019. Namun, hingga Senin (9/12/2019) ini, jumlah pendaftar masih minim.

Tujuh jabatan yang dilelang adalah Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam negeri, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Kepala Dinas Sosial, dan Kepala Satpol PP.

Ketua Panitia Seleksi Terbuka JPTP yang juga Sekda Kabupaten Madiun, Tontro Pahlawanto, mengatakan pendaftaran lelang jabatan eselon II ini telah dimulai sejak pekan lalu. Namun, hingga Jumat lalu baru ada lima orang yang melamar.

"Lima orang itu telah menyerahkan lamaran ke kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Madiun. Untuk daftarnya di posisi mana itu belum dicek," kata Tontro, Senin (9/12/2019).

Dia menuturkan berkas pendaftaran itu akan diverifikasi syarat administrasinya. Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan mengikuti seleksi berikutnya.

Untuk setiap posisi yang dilelang minimal harus ada tiga pendaftar. "Itu jadi syarat bisa dilanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu uji kompetensi," kata dia.

Meski pelamar lelang jabatan sepi, Tontro optimistis semua posisi bakal dipenuhi pendaftar. Sebab waktu pendaftaran masih ada sepekan lagi.

"Di Pemkab Madiun ada puluhan pejabat eselon III yang memenuhi syarat untuk menduduki kursi yang lowong itu," terangnya.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Perkuat Pemberdayaan Pandai Besi Binongko, Pegadaian dan Universitas Halu Oleo Jalin Kerja Sama

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian bersama Universitas Halu Oleo melaksanakan program pemberdayaan masyarakat pandai besi di Pulau Binongko,… Read More

1 jam ago

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

1 hari ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

3 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

7 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.