Kategori: News

Lengkapi Fasilitas di IGD Terpadu, Pemkab Madiun Anggarkan Rp21 Miliar Tahun Depan

Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kabupaten Madiun pada 2021 menganggarkan sekitar Rp21 miliar untuk membeli alat kesehatan dan perlengkapan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) Terpadu RSUD Caruban.

IG Terpadu yang ada di RSUD Caruban telah diresmikan oleh Bupati Madiun Ahmad Dawami, Selasa (29/12/2020) pagi.

Plt. Direktur RSUD Caruban, Farid Amirudin, mengatakan pembangunan gedung IGD Terpadu ini menghabiskan anggaran sekitar Rp14 miliar. Pembangunan rampung pada akhir 2019.

Kasus Bertambah Terus, Pemkab Madiun Tambah Bed untuk Pasien Positif Covid-19

Dia menuturkan sebenarnya anggaran yang disediakan untuk pembangunan ini diawal senilai Rp19 miliar. Tetapi, ada perubahan hingga akhirnya hanya Rp14 miliar. Karena ada pengurangan anggaran itu, ada beberapa fasilitas gedung yang tidak bisa direalisasikan.

Untuk itu, pada tahun 2021 ada anggaran sekitar Rp21 miliar untuk membeli perlengkapan alat kesehatan dan fasilitas di gedung tersebut.

“Tahun depan dipastikan seluruh fasilitas sudah lengkap. Selain itu alat kesehatan seperti meja operasi, bed monitor, bed pasien, dan lainnya sudah benar-benar lengkap,” terangnya.

Sepuluh Pegawai Terpapar Covid-19, Kantor Disnaker Madiun Ditutup Sementara

IGD Terpadu ini bisa dikatakan sebagai rumah sakit mini di RSUD Caruban. Hal ini karena di dalam gedung ini berbagai fasilitas kesehatan tersedia, seperti ruang radiologi, bank darah, instalasi bedah sentral, ruang recovery, ICU, ruang sterilisasi, dan lainnya.

Dengan adanya ruang IGD ini, seluruh keluhan yang dialami pasien bisa tertangani. Sehingga pelayanan bisa dilakukan secara cepat.

“Semua penyakit bisa ditangani di sini,” jelasnya.

Bupati Madiun, Ahmad Dawami, mengatakan pembangunan IGD Terpadi ini sudah direncanakan dan tahun 2019 telah selesai dibangun. Fasilitas yang kurang lengkap akan dianggarkan di tahun 2021.

“RSUD Caruban ini lokasinya cukup strategis. Karena banyak warga dari Nganjuk, Bojonegoro, dan Ngawi yang berobat ke sini. Lokasinya lebih dekat ke sini,” katanya.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

2 jam ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

16 jam ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

7 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

1 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.