Kategori: News

Miris, Wanita Kediri Nekat \"Jual\" ABG kepada Pria Hidung Belang

Madiunpos.com, KEDIRI -- Polisi membekuk seorang wanita berusia 18 tahun, RU, karena diduga bertindak sebagai muncikari di Kota Kediri. RU ditangkap setelah ketahuan "menjual" gadis di bawah umur kepada pria hidung belang.

RU dibekuk petugas saat berada di sebuah hotel di Kota Kediri. Perempuan asal Kelurahan Pare, Kabupaten Kediri, itu kini menjalani pemeriksaan intensif di Mapolresta Kediri.

"Anggota Reskrim Polres Kediri Kota telah mengamankan seorang perempuan yang memperdagangkan gadis di bawah umur untuk dijadikan teman kencan. Saat ini yang bersangkutan masih diperiksa," kata Kasubbag Humas Polresta Kediri AKP Kamsudi, Selasa (21/5/2019), dilansr Detikcom.

Menurut Kamsudi, penangkapan RU bermula dari informasi masyarakat bahwa terjadi praktik prostitusi di sebuah kamar hotel. Saat digerebek , RU bersama seorang gadis berusia 16 tahun. Korban yang menurut informasi baru lulus SMP itu dijual kepada pria hidung belang.

Saat ditanya, RU mengaku telah melakukan transaksi dengan salah satu pelanggan tetapi belum sempat bertemu.

Dalam penangkapan itu, petugas menyita uang tunai Rp400.000, satu buah handphone merek Vivo, satu buah handphone merek Xiaomi milik RU dan milik gadis yang dijual. Petugas juga mengamankan satu pak alat kontrasepsi dari RU.

Di dalam HP tersebut berisi percakapan transaksi antara pelaku dengan pelanggannya. Pelaku menawarkan jasa kencan gadis melalui pesan WhatsApp.

Kepada polisi, RU mengaku nekat menjalankan bisnis esek esek itu karena faktor ekonomi.

Pelaku RU terancam pasal 88 UU RI nomor 35 tahun 2014 tentang perubahan atas UU RI nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak dengan ancaman hukuman pidana penjara paling lama 10 tahun penjara.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya 

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Gandeng Dewan Pers, Pegadaian Gelar UKW di 12 Kota, Dukung Jurnalisme Profesional

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian bekerjasama dengan Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) dan Dewan Pers… Read More

8 jam ago

Waspadai Informasi Rekrutmen Palsu, Ini Tips Menghindari Penipuan Ala PT Pegadaian

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menghimbau masyarakat untuk mewaspadai munculnya informasi rekrutmen palsu menjadi karyawan… Read More

1 hari ago

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

4 hari ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

1 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

2 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.