Kategori: News

NARKOBA : Astaga, 1,5 Juta Butir Pil Carnophen Ditemukan di Indekos

Narkoba, ditemukan sebanyak 1,5 juta butir pil carnophen di sebuah indekos.

Madiunpos.com, SURABAYA – Sebanyak 1.150.000 butir pil carnophen ditemukan di sebuah kos di Jalan Petemon Barat. Jutaan pil itu ditemukan saat petugas Badan Nasional Narkotika Propinsi (BNNP) Jatim melakukan razia kos.

 

"Kami curiga dengan puluhan kardus besar di lantai 1. Saat kami tanyakan tidak ada yang tahu isinya. Setelah kami buka, isinya ternyata pil carnophen," kata Kabid Pemberantasan BNNP Jatim AKBP Bagijo Kurnijanto, Jumat (8/5/2015).

 

Kardus tersebut lebih tampak seperti barang paket ekspedisi. Kardus coklat tersebut masih dibungkus lagi menggunakan kain karung. Ada 55 kardus yang ditemukan. Setiap kardus berisi empat dus lagi di dalamnya.

 

Bagijo mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, pil carnophen itu milik pemilik kos yang berdomisili di Bandung. Pil yang masuk daftar G itu dibawa dari Bandung menggunakan mobil boks.

 

Pil yang lebih dikenal sebagai pil koplo itu dititipkan atas nama Albert, 27, warga Banyu Urip. Pil itu kemudian dikemas ke dalam plastik kemasan. Satu plastik kemasan berisi 10 kaplet pil carnophen.

 

Yang bertugas mengemas pil carnophen tersebut adalah Bram Eka Bima, warga Banyu Urip.

 

"Pil tersebut sudah dikemas dan di kemasannya ditulis carnophen. Tetapi kemasan itu berlum disegel," lanjut Bagijo.

 

Atas pekerjaannya mengemas pil tersebut, Bram mendapat upah Rp15.000 untuk sekali kemasan. Ada orang yang mengambil pil-pil yang sudah dikemas tersebut, tetapi petugas belum mengetahuinya.

 

Di kos tersebut juga ditemukan kardus serupa, tetapi isinya sepatu. Diduga kardus isi sepatu itu adalah kardus samaran yang jika ada razia, maka kardus isi sepatu itu yang disodorkan.

 

"Pil carnophen ini termasuk dalam golongan 4. Maka penanganannya kami serahkan ke Polda Jatim. Status dua orang tadi belum ada, statusnya masih kami amankan," tandas Bagijo.

 

Aries Susanto

Dipublikasikan oleh
Aries Susanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.