Kategori: News

NATAL DAN TAHUN BARU : PT KAI Siapkan 3 Kereta Api Tambahan di Stasiun Madiun

Natal dan Tahun baru, PT KAI Daop VII Madiun menyediakan tiga kereta api tambahan selama Natal dan Tahun Baru 2017.

Madiunpos.com, MADIUN -- PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasional (Daops) VII Madiun menyediakan tiga kereta api tambahan selama musim libur Natal 2016 dan Tahun Baru 2017. Pengoperasian kereta api tambahan itu akan dimulai pada Minggu (18/12/2016) hingga Minggu (8/1/2017).

Dua kereta api tambahan yang beroperasi selama Natal dan Tahun Baru 2017 yaitu satu rangkaian kereta api Sancaka Tambahan dengan rute Pasar Senen Jakarta-Surabaya Gubeng dan dua rangkaian kereta api Madiun Ekonomi dengan rute Pasar Senen Jakarta-Madiun.

"Untuk kereta api Sancaka Tamabahan memiliki kapasitas kursi sebanyak 884 seat dan kereta api Madiun Ekonomi memiliki kursi sebanyak 1.792," jelas Manajer Pemasaran Angkutan PT KAI Daop VII Madiun, Jodi Febianto, kepada wartawan, Rabu (14/12/2016).

Jodi menuturkan jumlah kereta api yang melewati Stasiun Madiun pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2017 sebanyak 49 kereta api dengan berbagai rute. PT KAI menetapkan masa angkutan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 mulai 23 Desember 2016 sampai 8 Januari 2017.

Tamabahan kereta api ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pasar dan meningkatkan layanan kepada masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2017. Untuk jumlah penumpang pada libur Natal dan Tahun Baru 2017 diprediksi sebanyak 228.097 orang. Angka ini naik dibandingkan tahun lalu yaitu sebanyak 184.560 orang.

"Masyarakat yang ingin mendapatkan tiket KA tambahan tersebut bisa dapat melakukan pembelian di seluruh channel resmi penjualan tiket kereta api," kata Jodi.

Lebih lanjut, dia menuturkan dari aspek prasarana, PT KAI menyiapkab Alat Material Untuk Siaga (AMUS) pada titik-titik yang dianggap rawan seperti banjir dan longsor dan mengadakan pemeriksaan ekstra seluruh jalur kereta api. PT KAI menyiagakan sebanyak 2.950 petugas ekstra yang terdiri dari petugas pemeriksa jalur, penjaga pelintasan, dan petugas posko di daerah rawan yang tersebar di seluruh lintas Jawa dan Sumatera.

"Ada sekitar 25.000 tiket yang disiapkan untuk program promo Early Holiday Sale dengan menawarkan potongan harga sampai dengan 20% untuk kereta api komersial jarak jauh dan menengah du wilayah Pulau Jawa dan Sumatra," terang Jodi.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

2 hari ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

1 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

1 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

3 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.