Kategori: News

NU Serukan Warga Jatim Jangan Golput!

Madiunpos.com, SURABAYA -- Pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) serentak akan dilaksanakan Rabu (17/4/2019). Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur (Jatim) mengimbau masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan baik besok.

"Kepada seluruh warga negara yang telah memenuhi syarat, NU mengimbau tidak golput dan gunakan hak pilih dengan nalar serta nurani," ujar Wakil Rais Syuriah PWNU Jatim K.H. Agoes Ali Mahsuri kepada wartawan di kantor PWNU Jatim di Surabaya, Senin (15/4/2019) sore.

Dia berharap jajaran penyelenggara pemilu seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), serta sentra penegakan hukum terpadu (Gakkumdu) menjamin penyelenggaraan pemilu seadil-adilnya demi mewujudkan demokrasi Indonesia yang bermartabat.

"Tindak dan jangan pernah berkompromi dengan politik uang yang terbukti merusak demokrasi dan menimbulkan cacat legitimasi," ucap Gus Ali, sapaan akrab Agoes Ali Mahsuri.

Pengasuh Ponpes Bumi Sholawat Sidoarjo itu juga mengajak kepada para konstestan, tim sukses, pendukung, simpatisan, tokoh politik, tokoh agama, seluruh warga negara, serta aparat keamanan menciptakan suasana politik damai, tidak memprovokasi rakyat dengan berita hoaks dan ujaran kebencian.

Yang terpenting, kata Gus Ali, jika merasa keberatan terhadap hasil pemilu, gunakan prosedur dan mekanisme konstitusi yang tersedia sebagaimana ketentuan peraturan perundangan-undangan berlaku.

Pemilihan umum serentak digelar 17 April 2019 akan memilih anggota DPRD II, DPRD I, DPR RI, DPD, serta presiden dan wakil presiden periode 2019-2024. Sedangkan Pemilihan Presiden diikuti dua pasangan calon, yaitu nomor 01 Jokowi-Ma’ruf Amin di nomor dan 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Waspadai Informasi Rekrutmen Palsu, Ini Tips Menghindari Penipuan Ala PT Pegadaian

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menghimbau masyarakat untuk mewaspadai munculnya informasi rekrutmen palsu menjadi karyawan… Read More

16 jam ago

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

4 hari ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

1 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

2 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.