Madiunpos.com, MADIUN - Pemerintah Kota Madiun dipercaya sebagai tempat penyelenggaraan tes CPNS untuk sejumlah daerah di Jawa Timur wilayah barat. Pemkot Madiun memastikan tes CPNS yang akan digelar 26 Oktober sampai 17 November 2018 itu berjalan lancar.
Sekretaris Daerah Kota Madiun, Rusdiyanto, mengatakan berbagai persiapan terutama di bagian sarana dan prasarana terus dilakukan. Persiapan dilakukan secara maksimal karena melihat jumlah peserta seleksi cukup banyak. Sehingga persiapan harus dilakukan secara matang.
Badan Kepegawaian Nasional (BKN) sebagai panitia pusat dalam rekrutmen CPNS ini telah menyediakan server, mobile server, jaringan LAN, instalasi listrik, 400 laptop dan 10% laptop cadangan. Sedangkan Pemkot Madiun menyiapkan genset berkapasitas 360-400 kv dengan daya 200.000 watt.
Selain itu, Pemkot Madiun juga sudah mempersiapkan sarpras lain seperti CCTV, jaringan Internet, barcode scanner, dan UPS server.
"Segala kemungkinan kendala teknis harus segera disiapkan antisipasinya. Salah satunya kemungkinan listrik PLN padam. Genset yang disiapkan diprediksi cukup untuk memasok listrik yang dibutuhkan kalau kemungkinan terburuk itu muncul," kata dia dalam siaran pers yang dikutip Madiunpos.com, Minggu (14/10/2018).
Rusdiyanto menjelaskan tanggung jawab panitia seleksi tidak hanya memastikan pelaksanaan tes lancar. Tetapi juga nyaman untuk para peserta dari berbagai daerah itu.
Dia berharap hal-hal kecil yang mengganggu kenyamanan seperti panas, suara bising, tempat menunggu, kamar mandi, dan lainnya segera mendapatkan solusi. Tempat menunggu ini tidak hanya untuk peserta, tetapi juga untuk orang tua atau pengantar peserta.
"Diprediksi banyak orang yang mengantar di lokasi. Untuk itu, kenyamanan peserta menjadi target. Hal-hal kecil tolong diperhatikan," tegas dia.
Lebih lanjut, ada enam kota/kabupaten yang akan melaksanakan seleksi CPNS di Kota Madiun dengan jadwal antara 26 Oktober sampai 17 November. Gedung Asrama Haji Kota Madiun dipilih menjadi lokasi pelaksana seleksi.
Dalam satu hari, kata dia, dijadwalkan sebanyak 400 peserta akan mengikuti tes. Dalam satu hari akan ada lima kali sesi. Sekda mengimbau panitia seleksi daerah selalu menjaga kondisi kesehatan.
Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More
Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More
This website uses cookies.