Kategori: News

PENCURIAN MADIUN : Maling Susu Tertangkap Setelah 8 Kali Beraksi di Kota Madiun

Pencurian Madiun, polisi menangkap pencuri spesialis susu kemasan di toko modern.

Madiunpos.com, MADIUN -- Seorang tersangka pencuri susu di toko Indomaret dan Alfamart di Kota Madiun dibekuk polisi. Pelaku bernama Aris terungkap sudah melakukan tindak kejahatan pencurian susu di delapan lokasi di Kota Madiun.

Kasatreskrim Polres Madiun Kota, AKP Logos Bintoro, mengatakan Aris merupakan warga Tegalsari, Surabaya. Dia adalah residivis dengan kasus yang sama di Sidoarjo, Jember, dan Jepara.

Logos menuturkan Aris melakukan aksinya bersama dua temannya dengan mengendarai mobil. Sesampainya di Indomaret, Aris bertugas sebagai eksekutor langsung masuk ke toko dan mencari susu dalam kemasan atau susu kotak.

Setelah kondisi dirasa aman, kata Logos, Aris langsung memasukkan susu kotak itu ke dalam celana kolor yang dikenakannya. "Modus operandinya yaitu pelaku sebagai pembeli. Ada dua pelaku lainnya yang bertugas sebagai sopir dan menjaga lokasi. Tetapi kedua pelaku masih dikejar ini," jelas dia kepada wartawan di Mapolres Madiun Kota, Senin (15/1/2018).

Aris ditangkap saat beraksi di Indomaret Maospati, Kabupaten Magetan, pada 5 Januari 2018 pukul 11.00 WIB. Aris yang belum sempat mengambil susu kotak ketahuan oleh karyawan toko langsung dilakukan pengejaran.

"Hanya satu pelaku yang tertangkap. Kemudian pelaku Aris ini diserahkan ke Mapolres Madiun Kota," jelas dia.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh, kata Logos, pelaku sudah melakukan aksi pencurian di delapan lokasi di Kota Madiun dan Kabupaten Madiun. Barang yang dicuri hanya susu anak dan susu ibu hamil. Susu hasil curian itu dijual kembali ke penadah dengan harga tertentu.

"Pelaku diancaman dengan Pasal 363 ayat (1) ke 4e dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara," jelas Logos.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

3 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

7 hari ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

2 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.