Madiunpos.com, NGAWI -- Seorang pria lanjut usia (lansia) bernama Widodo ditemukan tak bernyawa di hutan Perhutani RPH Grogol, Desa Pakah, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi, Kamis (17/1/2019) pagi. Kakek-kakek asal Desa Jagir, Kecamatan Sine, Ngawi, itu ditemukan tergeletak dengan posisi tertimpa sepeda motor.
"Tadi pagi sesosok mayat ditemukan di hutan Perhutani RPH Grogol," kata Kasubbag Humas Polres Ngawi, AKP Eko Setyo Martono, kepada Madiunpos.com.
Dia menuturkan mayat Widodo ditemukan Suparman. Saat itu Suparman sedang menggembala kerbau di hutan petak 45 RPH Grogol.
Suparman melihat ada sepeda motor yang jatuh dan setelah dilihat secara seksama ternyata di bawahnya ada sesosok mayat. Selain tertimpa sepeda motor, mayat itu juga tertimpa potongan ranting daun untuk pakan ternak yang dibawanya.
"Penggembala kambing itu melihat ada sesosok mayat yang tertimpa sepeda motor. Selanjutnya penggembala ini melapor ke perangkat desa dan dilanjutkan ke Polsek Mantingan," terang dia.
Jasad pria lansia itu kemudian dibawa ke Puskesmas Tambakboyo untuk diperiksa. Informasi dari keluarga, Widodo ini mencari pakan ternak di hutan pada Rabu (16/1/2019) sekitar pukul 11.00 WIB dari rumah. Saat itu, Widodo sempat berpamitan kepada istri.
Istrinya sempat melarang Widodo mencari pakan ternak karena sedang sakit. Namun, Widodo tetap nekat mencari rumput.
"Untuk penyebabnya kami belum tahu. Karena ini masih menunggu dari dokter Puskesmas dan identifikasi Polres Ngawi," jelas dia.
Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
This website uses cookies.