Kategori: News

Pengurus Dekranasda Kota Madiun 2019-2024 Dilantik

Madiunpos.com, MADIUN -- Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Madiun periode 2019-2024 dilantik oleh Wali Kota Madiun, Maidi, di Gedung Diklat Kota Madiun, Senin (25/11/2019).

Pengurus Dekranasda Kota Madiun dipimpin oleh istri Wali Kota yang juga menjadi Ketua TP PKK Kota Madiun, Yuni Setyawati. Pelantikan pengurus Dekranasda ini juga dihadiri Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin.

Wali Kota Madiun, Maidi, menyampaikan pelantikan dan pengukuhan pengurus Dekranasda Kota Madiun diharapkan tidak hanya formalitas belaka. Tetapi juga bisa membawa perubahan yang lebih baik untuk Kota Madiun.

‘’Kota Madiun wilayahnya sempit. Tapi indah. Dengan pelantikan ini saya berharap kita memiliki tanggung jawab yang lebih besar untuk memajukan Jatim bagian barat,’’ kata Maidi.

Dia menginginkan Kota Madiun bisa menyelenggarakan pameran industri kreatif berskala besar. Dalam pameran itu tidak hanya menampilkan karya-karya dari pengrajin dari Kota Madiun, melainkan juga menampilkan karya dari berbagai daerah lain di wilayah Bakorwil Madiun.

Ketua Dekranasda Jatim, Arumi Bachsin, menyampaikan Kota Madiun mempunyai potensi besar untuk menjadi kota industri kreatif. Tentunya hal ini didukung oleh tenaga kreatif yang ada di wilayah Madiun.

"Kota Madiun tercatat sebagai daerah dengan IPM yang sangat tinggi pada 2018. Angkanya 80,33. Ini bisa dikatakan upaya pembangunan SDM di kota ini sudah on the track," jelas Arumi.

Istri Wakil Gubernur Jatim ini menuturkan Kota Madiun selama ini memiliki produk unggulan seperti batik, pecel, hingga furnitur. Menurutnya, dengan adanya dorongan dari pemerintah tentunya industri kreatif bisa semakin berkembang dan laris di pasaran.

‘’Industri yang sudah terkenal juga jangan lengah. Masih banyak celah yang harus diperbaiki. Tidak hanya secara teknik tapi juga mengikuti tren agar tetap diminati pasar,’’ kata dia.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

2 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Gelar Festival Tring! di 12 Kota Se-Indonesia, Ada Promo Emas Loh!

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian sambut meriah kehadiran aplikasi terbarunya Tring! by Pegadaian, dengan menggelar Festival Tring!… Read More

2 minggu ago

Bea Cukai Solo Ungkap Temuan Rokok Ilegal di Soloraya Naik 70% Dibanding 2024

Madiunpos.com, BOYOLALI -- Bea cukai Solo musnahkan 12,4 juta batang rokok ilegal yang secara seremonial… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.