Kategori: News

PENIPUAN MADIUN : Mahasiswi Tertipu Kenalan Whatsapp, Sepeda Motor Dibawa Kabur

Seorang mahasiswi menjadi korban penipuan oleh karyawan perusahaan swasta.

Madiunpos.com, MADIUN -- Seorang pria berinisial MW, seorang karyawan perusahaan swasta di Sidorejo, Magetan, ditangkap polisi lantaran melarikan sepeda motor milik seorang mahasiswi di Kota Madiun.

Kasubbag Humas Polres Ponorogo, AKP Ida Royani, mengatakan MW ditangkap pada Jumat (6/10/2017) dini hari di Alun-alun Magetan. Penangkapan MW berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian.

MW berkenalan dengan korban pada 2016 melalui aplikasi Whatsapp. Setelah saling berhubungan melalui aplikasi itu, tersangka meminta tolong korban untuk menjemputnya di Terminal Bus Purbaya Madiun pada 28 September 2017.

Setelah bertemu di terminal, keduanya makan di sebuah warung. Setelah selesai makan, korban mengajak tersangka untuk mengantarnya ke sebuah salon perawatan wajah di Kecamatan Taman.

"Saat korban sedang melakukan perawatan wajah, tersangka meminjam sepeda motor beserta STNK milik korban dengan alasan untuk pergi ke toilet karena di salon tidak ada toiletnya," kata dia kepada wartawan di Mapolres Madiun Kota, Kamis (12/10/2017).

Setelah selesai perawatan wajah, kata Ida, korban menunggu MW. Korban pun berkali-kali menghubunginya, tetapi tidak dijawab. Setelah sekian lama menunggu akhirnya korban pulang ke rumah tanpa sepeda motornya.

"Selang beberapa hari, korban berusaha untuk menghubungi tersangka. Ternyata HP tersangka sudah tidak aktif," ujar Ida.

Lantaran merasa ditipu, korban kemudian melapor ke Polsek Taman. Beberapa hari setelah laporan itu, polisi berhasil membekuk tersangka saat berada di Alun-alun Magetan.

Kepada penyidik, tersangka mengaku sepeda motor itu telah digadaikan kepada seseorang di Ponorogo. Polisi kemudian mencari keberadaan sepeda motor itu dan menemukannya di Kecamatan Pudak, Ponorogo.

"Atas perbuatannya itu, tersangka diancam dengan hukuman penjara empat tahun," tegas dia.

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.