Kategori: News

Peredaran Narkoba Rambah Pesantren, Kapolres Jombang Desak Pemkab Bentuk BNNK

Kapolres Jombang mendesak Pemkab setempat membentuk BNNK.

Madiunpos.com, JOMBANG -- Kapolres Jombang AKBP Agung Marlianto mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang segera membentuk Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) atau lembaga khusus untuk menangani permasalahan narkoba.

Hal itu mengingat angka peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kota Santri itu semakin meningkat. Peredaran narkoba di Kabupaten Jombang, tak hanya menyasar perguruan tinggi, tapi sudah merambah ke kalangan pondok pesantren.

"Kami mendesak agar Pemkab Jombang segera membentun Badan Narkotika Nasional Kabupaten [BNNK] Jombang. Lembaga ini penting untuk menekan angka penyalahgunaan narkoba. Apalagi sekarang peredaran narkoba sudah mulai masuk ke kalangan pesantren," katanya kepada awak media, Minggu (1/1/2017), seperti diberitakan Okezone.com.

Dari di Polres Jombang menyebutkan kasus penyalahgunaan narkoba di Jombang pada 2016 meningkat signifikan. Sepanjang 2016, ada 117 kasus narkoba yang ditangani korps berseragam cokelat ini dan sebanyak 146 orang ditetapkan sebagai tersangka.

"Jumlah itu meningkat 75 persen dibandingkan 2015 yang hanya 67 kasus dengan jumlah tersangka 87 orang. Maka itu harus ada langkah konkret untuk mencegah penyalahgunaan narkoba ini," tambah Kapolres.

Adanya lembaga khusus yang berkonsentrasi pada kasus-kasus penyalahgunaan narkoba ini, diyakini Kapolres akan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya bahaya penyalahgunaan narkoba. Dengan begitu, angka penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Jombang dapat ditekan sedini mungkin.

"BNNK ini akan lebih berkonsentrasi pada penyadaran, nah itu yang sangat penting sembari aparat kepolisian menangkap para pengedar dan bandar narkoba ini. Maka itu, kami sudah berkomunikasi dengan Pemkab Jombang, harapan kami 2017 ini BNNK Jombang dapat segera dibentuk dan menjalankan tugasnya dengan baik," kata dia.

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

6 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

6 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.