Kategori: News

PERJUDIAN PONOROGO : 2 Pejudi Diringkus, Nilai Transaksi Hanya Rp50.000

Perjudian Ponorogo, polisi menangkap dua pelaku perjudian.

Madiunpos.com, PONOROGO — Aparat Polres Ponorogo menangkap dua pelaku perjudian jenis togel di dua lokasi yang berbeda. Kali ini polisi hanya menangkap pelaku perjudian dengan nilai transaksi Rp50.000.

Dua pelaku itu adalah AG, 53, warga Jl. Urip Sumoharjo No. 67, Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan/Kabupatan Ponorogo, dan SU, 45, warga Desa/Kecamatan Badegan, Ponorogo.

Kasubbag Humas Polres Ponorogo, AKP Harijadi, mengatakan dua pelaku yang berusia paruh baya itu ditangkap di dua lokasi yang berbeda. Namun, keduanya saling terkait dalam kasus yang sama.

Dia menuturkan pelaku yang pertama ditangkap yaitu AG di Jl. Urip Sumoharjo No.67. Saat ditangkap, pelaku sedang bertransaksi togel melalui pesan singkat yang berisi angka-angka lengkap dengan jumlah taruhannya.

“Saat ditangkap, pelaku sedang bertransaksi judi togel melalui pesan singkat, dan saat itu pelaku juga menjawab pesan singkat itu dengan “ok” yang menandakan transaksi telah dilakukan. Namun, pelaku mengaku tidak tahu orang yang menombok itu,” kata dia kepada Madiunpos.com, Kamis (29/9/2016).

Atas keterangan dari pelaku AG, polosi langsung melakukan penyidikan dan memburu pelaku penombok tersebut. Tidak lama setelah itu, polisi mendapatkan informasi mengenai penombok dan langsung menuju ke rumah pelaku SU di Desa Badegan.

Pelaku SU pun langsung digelandang ke Mapolres Ponorogo untuk dimintai keterangan. Dari keterangan SU, dirinya memang melakukan penombokan perjudian togel kepada pelaku AG.

Dari tangan kedua pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa handphone merk Evercross T3, handphone merk Nokia, dan uang tombokan senilai Rp50.000.

Ahmad Mufid Aryono

Dipublikasikan oleh
Ahmad Mufid Aryono

Berita Terkini

Perkuat Pemberdayaan Pandai Besi Binongko, Pegadaian dan Universitas Halu Oleo Jalin Kerja Sama

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian bersama Universitas Halu Oleo melaksanakan program pemberdayaan masyarakat pandai besi di Pulau Binongko,… Read More

7 jam ago

Konsisten, PT Pegadaian Pertahankan Predikat Most Trusted Company dalam Ajang CGPI 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – Komitmen kuat PT Pegadaian dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) secara konsisten… Read More

1 hari ago

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

3 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

1 minggu ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.