Kategori: News

Pondok Gontor Ketamuan Grand Syekh Al-Azhar Kairo, Tentara Disiagakan...

Pondok Gontor ketamuan Grand Syekh Al-Azhar Kairo Mesir, Prof. Ahmad Muhammad El Tayyeb, Kamis (25/2/2016).

Madiunpos.com, PONOROGO — Korem 081 Dhirotsaha Jaya Madiun, Rabu (24/2/2/016), menggelar apel kesiapan pengamanan Grand Syekh Al-Azhar Kairo Mesir, Prof. Ahmad Muhammad El Tayyeb ke Pondok Modern Darussalam Gonotor, Ponorogo, Kamis (25/2/2016).

Komandan Korem 081/DSJ Madiun Kolonel Inf Hardani mengatakan Prof. Ahmad Muhammad El Tayyeb merupakan tamu negara dan harus mendapatkan pengamanan very very important person (VVIP). Untuk itu, seluruh tentara yang sudah diberi tugas harus berangkat ke lokasi yang sudah ditentukan untuk mengenali dan menguasai wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.

“Tugas pengamanan VVIP ini sudah sering dilakukan, meski demikian seluruh anggota TNI tidak boleh lengah,” kata Danrem Hardani saat apel kesiapan pengamanan di Alun-Alun Ponorogo, Rabu (24/2/2016).

Danrem menyampaikan seluruh anggota TNI harus melakukan tindakan antisipasi dan pencegahan dini terhadap perkembangan situasi keamanan di Jawa Timur dan kemungkinan kejadian yang akan timbul di wilayah lain. Anggota TNI juga diharapkan lebih meningkatkan peran intelijen di lapangan. Terjadinya permasalahan keamanan yang berujung pada terganggunya kunjungan kerja tamu negara akan berakibat buruk.

“Kami harapkan seluruh anggota TNI memiliki dedikasi dengan melakukan koordinasi dan menjaga kebersamaan serta kekompakan dalam melaksanakan tugas, sehingga tercipta situasi dan kondisi yang aman, tertib, dan lancar,” kata dia seperti rilis yang diterima Madiunpos.com, Rabu.

Danrem menyampaikan tujuan diadakannya gelar pasukan pengamanan ini untuk mengecek kesiapan personel, materiil, dan alat utama sistem persenjataan (Alutsista) dari masing-masing satuan untuk mengamankan kedatangan Grand Syehk Al-Azhar Kairo Mesir.

Kunjungan kerja dari Prof Ahmed Muhammad El Tayyeb ke Pondok Pesantren Modern Darussalam, Gontor, Ponorogo, dijadwalkan pada Kamis (25/2/2016). Ini merupakan kunjungan pertama kali Grand Syehk Al-Azhar Kairo Mesir tersebut.

“Saya berharap rangkaian kegiatan kunjungan kerja ini bisa berjalan sesuai rencana dan berjalan dengan lancar seperti yang diharapkan semua pihak,” kata dia.

Apel kesiapan pengamanan ini dihadiri Dandim 0802/Ponorogo Letkol Inf Slamet Sarjianto, Kapolres Ponorogo AKBP Ricky Purnama, Dandim 0806/Trenggalek Letkol Arm Bayu Argo Asmoro, Danyon 511/Badak Hitam Mayor Inf Wildan Bahtiyar dan Dandenpal Madiun Mayor Cpl Slamet Ariady.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya
KLIK di sini untuk mengintip Kabar Sragen Terlengkap

Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

3 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

1 minggu ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

2 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.