Madiunpos.com, SIDOARJO -- Kecelakaan tragis terjadi di Desa Kajeksan, Kecamatan Tulangan, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (24/10/2018) pagi. Pengendara sepeda motor bernama Adi Dwi P., asal Prambon, Sidoarjo, tewas tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Kajeksan sekitar pukul 06.45 WIB.
Salah seorang warga, Suryani, mengatakan, korban mengalami kecelakaan setelah sepeda motor yang dikendarainya tertabrak Kereta Api Jenggala jurusan Sidoarjo menuju ke Mojokerto.
"Korban melaju dari arah selatan. Saat melintasi jalur kereta, motor korban dihantam Kereta Api Jenggala yang melaju dari Timur," katanya.
Akibat tabrakan tersebut, Adi dan motor Honda Vario bernomor polisi W 6862 OZ yang dikendarainya terpental sekitar 10 meter dari lokasi kejadian.
"Pengendara motor tewas di lokasi kejadian dan oleh warga jenazahnya ditutup daun pisang," ujarnya.
Menurut Suryani, warga dan petugas kepolisian yang datang ke lokasi kejadian kemudian mengevakuasi jenazah korban menuju kamar jenazah RSUD Sidoarjo. Sementara itu, kendaraan korban untuk dibawa ke Polsek Tulangan, Sidoarjo.
Kanit Sabhara Polsek Tulangan Aiptu Marwan mengatakan korban diduga menyelonong tanpa melihat situasi ada kereta melintas apa tidak mengingat perlintasan tidak ada yang menjaga.
"Korban diduga langsung melintas di perlintasan tanpa menengok kanan kiri ada kereta melintas apa tidak. Nahas saat di atas rel, KA Jenggala melintas dan korban tertabrak," katanya.
Jenazah korban dilarikan ke RSUD Sidoarjo. Pihak kepolisian juga sudah menghubungi pihak keluarga atas musibah yang dialami korban.
Sebelumnya, kecelakaan yang melibatkan kereta api juga terjadi di Pagesangan Surabaya. Dalam kecelakaan itu, sebuah mobil tertabrak kereta hingga menyebabkan tiga orang yang terdiri atas ayah, ibu, dan anak tewas.
Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More
Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
This website uses cookies.