Kategori: News

Tak Sengaja Sentuh Kabel, Warga Banyuwangi Meninggal Tersengat Listrik

Madiunpos.com, BANYUWANGI - Pria warga Desa Sidodadi, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, berinisial MA, 33, meregang nyawa akibat tersengat listrik tegangan tinggi, Senin (12/4/2021).

Kapolsek Wongsorejo, Iptu Sudarso, mengatakan peristiwa itu terjadi diduga akibat korban tak sengaja menyentuh kabel listrik bertengangan tinggi saat memperbaiki rumah.

"Ternyata benar korban MA tersengat listrik tegangan tinggi saat memperbaiki rumah milik H. Budi yang beralamat sama dengan korban," katanya dikutip dari Suara.com, Senin (12/4/2021).

Kisah Angker Kolam Renang Mangkrak di Tamperan Pacitan

Ia melanjutkan peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Bahkan, akibat peristiwa itu listrik di desa setempat sempat padam.

Namun, menurutnya, polisi menyimpulkan kematian korban murni insiden atau kecelakan.

"Meninggalnya korban ini murni kecelakaan. Korban meninggal di lokasi kejadian, listrik di wilayah setempat juga sempat mengalami padam," sambungnya.

Gunung Merapi Kembali Muntahkan 3 Kali Awan Panas

Sementara itu kakak korban, Suwito, 44, dalam pernyataannya mengatakan ikhlas atas kepergian adiknya. "Bahwa meninggalnya adik saya ini murni akibat kecelakaan kerja. Jadi tidak kami lakukan visum maupun pihak mana pun yang dirugikan," ujarnya.

Haryono Wahyudiyanto

Dipublikasikan oleh
Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

2 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

6 hari ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

6 hari ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

1 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.