Kategori: News

TATA KOTA MADIUN : Talut Ambrol, Pengendara Khawatir Jl. Rimba Darma Longsor

Tata kota Madiun diwarnai ambrolnya talut di Jl. Rimba Darma, Kelurahan Oro-oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo.

Madiunpos.com, MADIUN – Sejumlah pengendara khawatir badan Jl. Rimba Darma, Kelurahan Oro-oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur (Jatim) longsor karena talut sungai di sekitar jalur jalan di kompleks Perum Perhutani KPH Madiun tersebut telah ambrol.

“Badan Jl. Rimba Darma bisa kapan pun longsor apabila kerusakan talut sungai tidak lekas diperbaiki. Badan jalan yang mungkin longsor tentu mengganggu bahkan mengancam keselamatan para pengguna jalan. Sangat berbahaya,” kata warga Kelurahan Klegen, Kartoharjo, Andi Novandi, 24, kepada Madiunpos.com di Jl. Rimba Darma, Minggu (29/11/2015).

Andi mengaku tidak mengetahui pasti waktu ambrolnya talut sungai di Jl. Rimba Darma. Hanya saat melintasi Jl. Rimba Darma, Senin (16/11/2015), dia menyaksikan talut sungai sudah dalam kondisi ambrol. Andi menyesalkan hampir dua pekan kerusakan talut sungai di kompleks Perum Perhutani KPH Lawu tersebut tidak kunjung diperbaiki.

“Cukup sering saya melintasi Jl. Rimba Darma karena memang menjadi jalan alternatif menuju pusat Kota Madiun. Pengendara dari arah Suncity Madiun atau Pasar Burung Kota Madiun yang hendak menuju ke arah Stadion Wilis tentu akan memilih untuk melwati Jl. Rimba Darma. Kondisi Jl. Rimba Darma juga mulus,” ujar Andi.

Pantauan Madiunpos.com di lokasi, Minggu, sekitar 3 m talut sungai di Jl. Rimba Darma ambrol. Kondisi tersebut membuat tanah di tepi Jl. Rimba Darma runtuh ke bagian aliran sungai yang tidak terlalu banyak terisi air. Sebuah pohon yang tumbuh di tepi Jl. Rimba Darma bahkan hampir roboh ke arah aliran sungai karena ambrolnya talut sungai.

Salah seorang warga Kelurahan Oro-Oro Ombo, Kartoharjo, Supriyansah, 45, mengaku khawartir semakin panjang talut sungai yang ambrol selama memasuki musim penghujan. Dia berharap kerusakan talut sungai bisa lekas diperbaiki pemerintah. “Kalau hujan lebat, air sungai tentu akan semakin tinggi dan berarus kencang. Kondisi tersebut bisa mengancam keberadaan talut sungai untuk semakin rusak,” jelas Supriyansah.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya
KLIK di sini untuk mengintip Kabar Sragen Terlengkap

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

2 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

3 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

1 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.