Madiunpos.com, SURABAYA -- Kenaikan harga tiket pesawat, beras, dan mujair mendorong inflasi di Provinsi Jawa Timur (jatim) di angka 0,34% pada Januari 2019. Sedangkan komoditas penghambat terjadinya inflasi ada tiga yakni bensin, tarif kereta api, dan telur ayam ras.
"Inflasi karena saat itu angkutan udara mengalami kenaikan tarif pesawat LCC [Low Cost Carrier]. Bukan karena bagasinya, karena tidak menjadi bagian dari harga tiket," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Timur, Teguh Pramono, saat menyampaikan Berita Resmi Statistik di Surabaya, Jumat (1/2/2019).
Dia mengatakan hasil pantauan BPS Jatim selama kurun Januari 2019 harga tiket menjadi pokok ukuran, misalnya harga tiket pesawat dari Malang ke Jakarta dari Rp600.000 menjadi Rp800.000, sehingga membuat tarif angkutan udara menjadi faktor utama pendorong inflasi.
Selanjutnya, inflasi didorong naiknya harga beras karena faktor musiman, dan saat ini masih belum memasuki musim panen sehingga mengakibatkan kenaikan harga beras di awal tahun.
"Komoditas lain yang juga menjadi penyebab utama terjadinya inflasi adalah ikan mujair, hal ini disebabkan permintaan yang meningkat akibat dari tingginya harga ikan laut," katanya.
Komoditas lain juga mendorong inflasi di Jatim yakni emas perhiasan, tomat sayur, rokok kretek filter, cabai rawit, wortel, daging ayam ras dan bawang merah. Dia menambahkan komoditas penghambat terjadinya inflasi ada tiga yakni bensin, tarif kereta api dan telur ayam ras.
"Bensin menjadi faktor utama penghambat inflasi karena adanya penurunan harga beberapa jenis BBM nonsubsidi antara lain pertalite, pertamax, pertamax turbo, dexlite, dan dex pada 5 Januari 2019," katanya.
Laju inflasi year on year (YOY) Jatim di Bulan Januari 2019 mencapai 2,60 persen, atau lebih rendah dibandingkan YoY Januari 2018 sebesar 3,10 persen.
Dan dari delapan kota yang melakukan penghitungan Indeks Harga Konsumen (IHK) di Jatim, seluruhnya mengalami inflasi, dan tertinggi terjadi di Malang sebesar 0,53 persen. Sedangkan terendah terjadi di Probolinggo sebesar 0,12 persen.
Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian sambut meriah kehadiran aplikasi terbarunya Tring! by Pegadaian, dengan menggelar Festival Tring!… Read More
Madiunpos.com, BOYOLALI -- Bea cukai Solo musnahkan 12,4 juta batang rokok ilegal yang secara seremonial… Read More
This website uses cookies.