Kategori: News

TREM SURABAYA : Ini Kabar Gembira Soal Proyek Kereta Listrik Surabaya

Trem Surabaya diperkirakan bakal mulai dibangun akhir 2015.

Madiunpos.com, SURABAYA – Kabar gembira datang untuk warga Kota Surabaya dan sekitarnya. Menteri Perhubungan Ignasius Jonan memperkirakan proyek trem Surabaya bakal dimulai akhir 2015 atau paling lambat awal 2016. Saat ini, kata Jonan, studi terkait proyek kereta listrik atau lokomotif kecil itu sudah hampir selesai.

"Mudah-mudahan akhir tahun ini [proyek trem Surabaya dibangun], molornya awal tahun depan," ungkap Jonan saat meninjau Terminal Purabaya, Surabaya, Jumat (24/7/2015) seperti diberitakan Detikcom.

Namun Jonan enggan menjelaskan secara detail terkait pembagian hasil keuntungan antara Pemkot Surabaya dengan PT Kerata Api selaku operator trem Surabaya. Sebelumnya, sempat muncul kabar bahwa pembagian hasil atas pengoperasian trem Surabaya ialah 70% masuk PT KAI dan 30% masuk Pemkot Surabaya.

Menanggapi hal itu, Jonan mengaku tak tahu menahu. Yang jelas, kata dia, jika biaya operasional trem Surabaya cukup tinggi, Pemkot Surabaya harus memberikan subsidi agar biaya menjadi murah.

"Kalau skema 70%-30% tidak tahu saya. Biaya operasionalnya terlalu tinggi, ya Pemkot harus beri subsidi. Kalau tidak disubsidi, ya tidak bisa," ucap Jonan.

Sebelumnya, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memastikan proyek trem Surabaya dibangun tahun ini dan ditargetkan mulai beroperasi paling cepat 2018. Proyek trem Surabaya ini memiliki panjang rel hingga 12 km, dengan rute Terminal Joyoboyo hingga Monumen Tugu Pahlawan.

 

Aries Susanto

Dipublikasikan oleh
Aries Susanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.