Kategori: News

UJIAN NASIONAL 2016 : 215 Peserta Ikuti UN Paket B di Tulungagung

Ujian Nasional 2016 untuk SMP/sederajat termasuk Paket B dilaksanakan mulai hari ini.

Madiunpos.com, TULUNGAGUNG - Sebanyak 215 peserta akan mengikuti ujian nasional tingkat SMP untuk siswa kelompok belajar paket B di wilayah Tulungagung yang dimulai Senin (9/5/2016).

Kabid Pendidikan Anak Usia Dini, Nonformal, dan Informal (PAUDNI) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tulungagung, Saifudin Zuhri, Jumat (6/5/2016), merinci 215 peserta UN Paket B itu terdiri atas 141 laki-laki dan 74 perempuan.

"Jumlah tersebut dibagi menjadi empat lembaga pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM) penyelenggara Paket B," terang dia.

Keempat lembaga itu, kata Saifudin, adalah PKBM Harapan Bangsa di Sumbergempol (54 peserta), PKBM Miftahul Ulum di Bandung (49 peserta) PKBM Kasih Ibu di Besuki (19 peserta) PKBM Lumbung Ilmu di Sendang (93 peserta).

"Pelaksanaan UN paket B dilaksanakan serentak 9-12 Mei seperti halnya ujian nasional SMP pada umumnya, namun untuk waktunya dilaksanakan sekitar pukul 13.30 WIB hingga 17.30 WIB," kata dia.

Saifudin menerangkan pemilihan waktu yang berbeda antara siswa kejar paket B dengan peserta reguler karena mengacu peraturan pelaksanaan ujian nasional.

Menurut Saifudin, tempat pelaksanaan ujian kejar paket biasanya diselenggarakan di gedung sekolah formal sehingga harus dibuat manajemen waktu agar tidak "bertabrakan" jadwal.

"Pada pagi hari gedung dipakai untuk kegiatan belajar mengajar sekolah bersangkutan, sementara siang atau sore giliran peserta kejar paket B memanfaatkan ruang kelas yang ada untuk kegiatan belajar-mengajar ataupun ujian nasional penyetaraan.

Zainudin memastikan tidak ada diskriminasi ataupun perlakuan khusus terhadap peserta UN dari paket B.

"Semua dilakukan sesuai protap [prosedur ketetapan], seperti UN SMP lain, semua tahapan persiapan mulai dari pengambilan naskah, penyimpanan dan pendistribusian juga mendapat pengawalan dari polisi," terang dia.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

2 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

5 hari ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

6 hari ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

1 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.