Kategori: News

Wabah Virus Corona Malah Bikin Kunjungan Wisatawan Ke Jatim Naik

Madiunpos.com, MALANG -- Dampak mewabahnya virus corona di berbagai belahan dunia justru memberi berkah bagi pariwisata Jawa Timur. Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jatim mengklaim kunjungan wisatawan di provinsi ini tumbuh sekitar 5 persen.

Menurut Ketua PHRI Jatim, Dwi Cahyono, mengatakan kenaikan itu sejalan dengan menurunnya jumlah wisatawan ke Bali. Dampaknya, jumlah wisatawan di Bali saat ini tinggal 30% saja.

“[Jumlah wisatawan] di Jatim justru naik, meski sedikit. Itu antara lain limpahan dari Bali,” ujarnya Dwi Cahyono, di Malang, Senin (24/2/2020), seperti dilansir bisnis.com.

Terkait Virus Corona, Asita Jatim Minta Pemerintah Lindungi Wisatawan Mancanegara

Gara-gara isu virus corona, menurutnya, wisatawan lebih memilih lokasi wisata terdekat. Selain itu, orang sekarang cenderung takut pergi berlibur ke luar negeri dan memilih lokasi wisata antarprovinsi. Pilihannya sebagain besar ke Jatim.

Ini karena selain lokasi dekat, mudah dijangkau, juga obyek destinasi lumayan komplet. Di Jatim, wisatawan mempunyai banyak pilihan objek wisatan.

Lebih jauh, Dwi mengakui jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke jatim menurun drastis. Namun jumlah wisman sebenarnya tidak tidak banyak. Beberapa destinasi favorit wisman antara lain Bromo, Kawah Ijen, dan pantai di Banyuwangi. "Ada juga wisman yang berkunjung ke makam wali, biasanya asal Malaysia," kata dia.

Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Jatim Pada 2019 Turun 22,54%

Menurunnya jumlah wisman tergantikan dengan wisatawan lokal dan kegiatan MICE dan korporasi. “Karena itulah, secara umum saat merebaknya virus corona justru kunjungan wisatawan ke Jatim naik, meski kecil. Sebenarnya, untuk bertahan saja dalam kondisi seperti ini sebenanrya sudah bagus,” ungkap Dwi Cahyono.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

3 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

3 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

1 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.