Kategori: News

Wali Kota Surabaya Goda Anak Muda Untuk Masuk Partai Ini

Madiunpos.com, SURABAYA -- Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, menggoda para anak muda di Kota Pahlawan untuk mau terjun di dunia politik. Ia mengajak kaum milenial untuk bergabung dengan PDIP.

Ketua Bidang Kebudayaan DPP PDIP ini mengatakan banyak yang bisa dilakukan anak muda melalui partai politik pimpinan Megawati Soekarnoputri itu untuk menyejahterakan rakyat, khususnya menjelang Pilkada Surabaya 2020.

"Jadi jangan ragu bagi anak muda, anak-anak milenial, untuk bergabung dengan PDI Perjuangan. Ini partai besar. Banyak yang bisa dilakukan untuk menyejahterakan dan memakmurkan masyarakat. Anak muda, ayo berkontribusi untuk masyarakat," kata Risma, seperti dilansir Antara, Senin (17/2/2020).

Tiga Menteri Resmikan Rusun Santri di Ponpes Lirboyo Kediri

Ajakan tersebut ia juga sampaikan pada saat memberi pengarahan dalam pelantikan Pengurus AnakRanting PDIP atau setingkat RW, dari Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Rungkut, dan Wonocolo di Aula Kantor DPD PDI Perjuangan Jatim di Jl Kendangsari Industri, Surabaya, Minggu (16/2/2020) malam.

Risma memberi kejutan dengan dengan hadir dalam acara tersebut. Ia datang tepat pukul 19.30 WIB, dengan mengenakan seragam merah PDI Perjuangan. Risma pun dikerubuti kader-kader partai berlambang banteng moncong putih itu yang meminta swafoto.

"Ayo bergotong-royong memperkuat PDI Perjuangan. Bekerja untuk rakyat Surabaya. Untuk Indonesia," kata Risma.

Hampir satu jam Risma hadir di tengah-tengah kader dan pengurus PDIP. Ia tidak henti-hentinya memberikan semangat. "Bagi mereka yang baru bergabung, jangan ragu menjadi pengurus PDI Perjuangan. Sekalipun pengurus di tingkat RW, karena partai ini besar. Banyak yang bisa kita kerjakan bagi masyarakat," kata Risma.

Kecelakaan Karambol di Madiun, Dua Mobil Ringsek

Ia menambahkan PDIP menargetkan untuk memenangi Pilkada Surabaya 2020 untuk kali ketiga beruntun sesuai hasil Kongres V di Bali. Wanita berkerudung ini mempersilakan nama dirinya dipakai kampanye demi mencapai kemenangan PDI Perjuangan. Program-program pembangunan yang dihasilkan selama Risma menjadi Wali Kota Surabaya, bisa dijual kepada masyarakat.

"Wis ga popo jenengku dijual pas kampanye mene (sudah tidak apa-apa nama saya kamu jual saat kampanye nanti)," kata Risma.

Hadir dalam kesempatan itu, Wakil Sekretaris DPC PDIP Kota Surabaya Anas Karno dan Ahmad Hidayat.

Satroni Toko Emas di Surabaya, 2 Perampok Bersenpi Lukai Pegawai

Anas Karno mengatakan, pembentukan pengurus anak ranting PDIP Surabaya sebagai bagian dari konsolidasi organisasi terus dilakukan.

"Kehadiran Bu Risma makin memompa semangat kader PDI Perjuangan Surabaya. Juga memotivasi anak-anak muda Surabaya untuk berjuang bersama PDI Perjuangan," kata Anas Karno.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

5 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

6 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.