Kategori: News

1.169 CPNS Tulungagung Bisa Ikut Tes SKB 10 Desember 2018

Madiunpos.com, TULUNGAGUNG -- Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tulungagung Arif Budiono mengungkapkan sebanyak 1.169 calon aparatur sipil negara (CASN) atau pegawai negeri sipil (CPNS) di Tulungagung, Jawa Timur, bakal mengikuti tes seleksi kompetensi bidang (SKB)

SKB sesuai jadwal digelar pada 10 Desember 2018.

"Peserta yang dinyatakan lolos SKD [seleksi kompetensi dasar] mengacu Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (Permenpan) nomor 37 tahun 2018 tentang nilai ambang batas (passing grade) SKD pengadaan CPNS 2018," kata Arif Budiono di Tulungagung, Rabu (5/12/2018).

Dia menambahkan jumlah peserta seleksi CASN di lingkup Setda Tulungagung sebelumnya tercatat sebanyak 5.590 peserta.

Mereka yang telah dinyatakan lolos syarat administrasi ini telah mengikuti tes seleksi kompetensi dasar yang penyelenggaraannya dipusatkan di Kediri, sekitar pertengahan November.

Hasilnya, mengacu Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (Permenpan) nomer 37 tahun 2018 tentang nilai Ambang Batas, peserta seleksi CASN tahap ini lolos sebanyak 257 peserta.

Minimnya peserta yang lolos ini sempat dikeluhkan Plt Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo. Ia kemudian secara resmi bersurat ke panitia seleksi CASN di Badan Kepegawaian Nasional agar standar kelulusan peserta seleksi kompetensi dasar (SKD) diturunkan.

Tidak mengacu ambang batas minimal skor/nilai, namun mempertimbangkan metode pemeringkatan. "Penurunan standar passing grade akan membuat jumlah peserta yang lolos lebih banyak," ucap Maryoto saat itu.

Jumlah kuota formasi CASN di Kabupaten Tulungagung adalah 546 kursi. Rinciannya, kuota formasi guru eks-honorer K-2 sebanyak tiga (3) orang, guru SD sebanyak 305 orang, guru agama Islam sebanyak 10 orang, tenaga kesehatan sebanyak 178 orang, dan tenaga teknis sebanyak 50 orang.

"Dari hasil tes SKD yang lolos sebanyak 257, jumlah itu masih kurang dari jumlah kuota yang disediakan," tuturnya.

Arif menjelaskan guna memenuhi alokasi penetapan kebutuhan formasi pada Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah (K/L/D) perlu dioptimalkan untuk pemenuhan kebutuhan pegawai negeri sipil yang memadai dan tetap mempertimbangkan kualitas agar fungsi pelayanan pemerintah kepada masyarakat dapat lebih baik.

"Oleh karena itu bagi peserta yang lolos diharapkan segera mempersiapkan diri termasuk mempersiapkan kelengkapan administrasi yang diperlukan," ujarnya.

Silakan KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Pegadaian Gandeng YEA Beri Beasiswa untuk Wirausaha Muda Indonesia

Madiunpos.com, CIMAHI--Dalam rangka mendukung pengembangan wirausaha muda di Indonesia, PT Pegadaian melalui Divisi ESG menyelenggarakan program… Read More

14 jam ago

Gandeng Dewan Pers, Pegadaian Gelar UKW di 12 Kota, Dukung Jurnalisme Profesional

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian bekerjasama dengan Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) dan Dewan Pers… Read More

3 hari ago

Waspadai Informasi Rekrutmen Palsu, Ini Tips Menghindari Penipuan Ala PT Pegadaian

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menghimbau masyarakat untuk mewaspadai munculnya informasi rekrutmen palsu menjadi karyawan… Read More

4 hari ago

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

2 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.