Kategori: News

40 Hektare Lahan di Madiun Disiapkan untuk Kebun Benih Porang Varietas Madiun 1

Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kabupaten Madiun menargetkan ada tambahan 30 hektare lahan kebun bibit lestari untuk pengembangan benih porang varietas Madiun 1 pada tahun 2021. Saat ini, lahan untuk kebun bibit lestari baru ada 10 hektare saja.

Seperti diketahui varietas tanaman porang yang diakui Kementerian Pertanian adalah varietas dari Kabupaten Madiun bernama Madiun 1. Saat ini pembudidayaan bibit porang varietas Madiun 1 masih digencarkan.

Sekretaris Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Madiun, Sumanto, mengatakan setelah porang varietas Madiun 1 diluncurkan oleh kementerian, maka saat ini perlu adanya pembuatan kebun bibit lestari. Di Madiun lahan untuk kebun bibit lestari ini sudah ada 10 hektare. Kementerian Pertanian memberikan stimulan bagi pembudidayaan senilai Rp40 juta per hektare.

Penjualan Miras di Madiun Marak, Kapolres : Itu Produk dari Luar Kota

Dia berharap tahun ini lahan untuk kebun bibit porang varietas Madiun 1 akan bertambah lagi seluas 30 hektare. Sehingga nantinya ada lahan seluas 40 hektare yang berfungsi untuk kebun bibit lestari.

Di kebun bibit lestari ini, kata Sumanto, hanya boleh memanen katak saja. Sedangkan untuk umbinya tidak boleh dipanen. Hal ini karena kebun ini berfungsi untuk menyediakan tempat bibit dan menjadi tempat edukasi tanaman porang.

“Nanti akan dijadikan lahan untuk tempat pembelajaran bibit porang. Kalau ada kunjungan, kami arahkan ke kebun bibit itu,” jelas dia saat ditemui Madiunpos.com beberapa waktu lalu.

Manto menyampaikan tahun ini ditargetkan ada 1.000 hektare lahan yang akan melakukan pemurnian varietas Madiun 1. Artinya akan ada 1.000 hektare lahan di Madiun yang ditanami porang varietas Madiun 1. Ketersediaan bibit varietas ini untuk kepentingan nasional.

Sediakan Layanan Plus-Plus, Penjual Kopi di Madiun Diangkut Polisi

“Untuk saat ini sudah ada lembaga yang mengajukan diri sebagai penaangkar porang varietas Madiun 1,” jelas dia.

Dengan pelepasan varietas Madiun 1 ini, tentu akan berdampak positif bagi Kabupaten Madiun. Karena dengan penetapan varietas ini nantinya akan berdampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat. Hal ini terbukti di beberapa desa sentra porang, seperti di Desa Klangon, Desa Pajaran, dan Desa Sumberbendo, banyak warganya yang kini enggan merantau dan lebih memilih untuk bertani porang.

“Proses pelepasan varietas Madiun 1 ini pun tidak mudah. Sebelumnya telah diteliti oleh perguruan tinggi dan litbang kementerian. Ini untuk mengidentifikasi dan memverifikasi bibit porang itu,” jelas dia.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

4 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

1 minggu ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

2 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.