Kategori: News

Bupati Jember Ajak Pejabat Pakai Sarung dan Busana Muslim Tiap Jumat

Madiunpos.com, JEMBER-Sepekan menjabat sebagai Bupati Jember, Hendy Siswanto mengajak dan berencana mencanangkan aturan bagi seluruh pejabat, ASN, dan tenaga honorer di lingkungan Pemkab Jember.

Aturan yang sedikit unik itu adalah dengan memakai sarung dan berbusana muslim tiap hari Jumat. Sang bupati pun telah memberi contoh bersama pejabat terkait, Jumat (5/3/2021).

"Kenapa pakai sarung? Kan ini Jumat, jadi ya [Salat] Jumatan. Selain itu, ini juga salah satu cara, minimal untuk menekan hal-hal yang tidak baik," kata Hendy.

SBY: Indonesia Berkabung, KLB Deli Serdang Tetapkan Moeldoko Ketum Demokrat

Terkait penerapan aturan untuk penerapan itu, Hendy mengakui belum menetapkan keputusan, baik dalam sebuah perda ataupun perbup.

"Jadi nanti ke depan pagi setelah senam, siangnya pakai baju muslim. Untuk yang laki-laki lanjut [Salat] Jumat," tegasnya.

Terpisah, salah seorang tenaga honorer di Pemkab Jember, Adit, mengatakan terkait aturan untuk mengenakan pakaian muslim itu disambut positif.

Ikut Ambil Paksa Jenazah Pasien Bergejala Covid-19, 4 Orang di Probolinggo Serahkan Diri

"Hal serupa dulu pernah juga kok, tapi saat itu hanya saat Ramadan. Kalau tidak salah saat hari santri juga pernah. Tapi semisal diterapkan aturan oleh Pak Bupati. Ya baiklah kita dukung," ungkapnya.

Namun demikian, kata Adit, pihaknya berharap ada pertimbangan bagi ASN atau honorer yang beragama lain.

"Sebagai bentuk toleransi memakai sarung mungkin masih bolehlah bagi laki-laki, tapi mungkin jika ada yang perempuan bisa menyesuaikan. Tapi saya yakin, niat baik dari Pak Bupati," ujarnya.

Apotek Kimia Farma Dibobol Maling, Uang Jutaan Rupiah Raib

Haryono Wahyudiyanto

Dipublikasikan oleh
Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Rayakan HUT ke-2, Norma Aesthetic Clinic Madiun Tawarkan Diskon hingga 90 Persen

Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More

3 hari ago

Perkuat Integritas dan Inovasi Hukum, Divisi Legal PT Pegadaian Raih Penghargaan Indonesia’s In-House Counsel Awards 2025

Madiunpos.com, NUSA DUA-PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang tata kelola dan hukum, dengan… Read More

5 hari ago

Pegadaian Luncurkan Super Apps Tring!, Integrasikan Ekosistem Emas dan Keuangan Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More

6 hari ago

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

2 minggu ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.