Kategori: News

Bus Tabrak Bus di Depan RRI Madiun, 10 Orang Terluka

Madiunpos.com, MADIUN -- Sepuluh orang terluka akibat kecelakaan yang melibatkan dua bus di Jl. Mayjen Panjaitan Kota Madiun depan Kantor Radio Republik Indonesia (RRI) Madiun, Selasa (12/2/2019) sekitar pukul 11.00 WIB.

Dalam kejadian itu, bus Restu jurusan Surabaya-Ponorogo ditabrak oleh bus Cendana jurusan Madiun-Ponorogo. Kedua bus sama-sama melaju dari arah Terminal Madiun.

Sesampainya di lokasi kejadian tiba-tiba bus Cendana berpelat nomor AE 7147 UB langsung menabrak bus Restu berpelat nomor N 7064 UG yang ada di depannya. Kaca depan dan bagian depan bus Cendana ringsek.

Beberapa penumpang bus Cendana terlihat tergeletak di luar bus setelah kecelakaan terjadi. Sejumlah penumpang juga terlihat bercucuran darah di bagian wajah, kaki, dan tangan. Sebagian besar penumpang bus Cendana itu merupakan ibu-ibu.

Seorang penumpang bus Cendana, Raji, mengatakan saat itu dirinya duduk di bagian depan bus tepat di sebelah kiri sopir. Setibanya di lokasi kejadian, bus yang dikemudikan Totok Riyanto itu langsung menabrak bus Restu di depannya.

"Saya berada di depan sama sopir. Saya tidak tahu tiba-tiba bus ini [Cendana] menabrak bus Restu di depannya," kata dia yang hendak pulang ke Ponorogo.

Penumpang bus Cendana lainnya, Eni, menuturkan saat itu dirinya duduk di bagian tengah dekat pintu. Dia mengaku kaget saat bus yang ditumpanginya tiba-tiba menabrak bus Restu.

"Kaki saya sakit, berdarah tadi kena besi bus," ujar dia.

Saksi mata yang saat itu berada di sekitar lokasi, Widodo, menuturkan bus Restu sedang berhenti untuk menurunkan penumpang. Pada waktu bersamaan bus Cendana di belakangnya menabrak.

"Suaranya 'brak' cukup keras. Beberapa penumpang bus Cendana ada yang jatuh keluar karena bus saat itu penuh penumpang," jelas dia.

Seluruh penumpang yang mengalami luka-luka dilarikan ke Rumah Sakit Griya Husada tak jauh dari lokasi kejadian.

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

2 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

5 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.